Seks

Seperti Apa Tanda-tanda Pria Sering Onani?

dr. Theresia Rina Yunita, 19 Des 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Dengkul kopong tanda pria sering onani, benarkah?

Seperti Apa Tanda-tanda Pria Sering Onani?

Onani atau masturbasi adalah aktivitas merangsang diri sendiri dengan cara menyentuh, membelai, atau memijat alat kelamin hingga mencapai orgasme. Lantas seperti apa tanda pria yang sering onani? Benarkah lutut yang kopong merupakan salah satu tandanya?

Hal itu sesungguhnya tidak benar. Lutut yang kopong berkaitan dengan tulang keropos pada penderita osteoporosis. Dalam dunia medis, tidak ada ciri-ciri fisik yang menunjukkan seorang pria sering melakukan onani. Jadi, sulit membedakan antara pria yang sering onani dan tidak.

Meski demikian, sering onani memberikan dampak buruk bagi kesehatan. Apa saja dampak buruk tersebut?

  1. Masalah psikis

Timbul pikiran terus-menerus untuk melakukan masturbasi dan menjadi ketagihan (adiksi). Dapat timbul perasaan stres, depresi, bersalah, dan tidak tenang jika tidak melakukan onani. Ketagihan onani juga dapat membuat seorang pria mengabaikan kegiatan sosial dan pekerjaan, sehingga memengaruhi kualitas hidupnya.

  1. Gangguan ejakulasi dan ereksi

Orang yang memiliki kebiasaan onani berlebihan akan sulit merasa puas saat melakukan hubungan intim dengan pasangan. Mereka akan sulit ejakulasi dan ereksi lantaran merasakan sensasi yang berbeda dari onani. Hal ini tentu dapat mengganggu keharmonisan hubungan dengan pasangan dan menyebabkan stres.

  1. Risiko infeksi

Tindakan onani juga dapat menyebabkan perlukaan dan peningkatan risiko infeksi pada kemaluan. Hal ini dapat terjadi akibat penggunaan benda-benda yang tidak terjamin kebersihannya.

  1. Kualitas sperma

Meski tidak langsung memengaruhi kualitas sperma, sering onani menyebabkan sperma yang dikeluarkan tidak sempat matang secara sempurna dalam waktu 48 jam. Alhasil ketika melakukan hubungan seksual dengan pasangan untuk memperoleh anak, sperma yang dikeluarkan belum matang sempurna. Butuh interval 2-3 hari sekali antara hubungan seksual dan onani, agar sperma matang sempurna.

Jadi, tidak ada ciri fisik khusus pada pria yang sering onani atau masturbasi. Orang-orang tersebut bisa terlihat normal seperti yang lainnya. Meski demikian, onani yang terlalu sering bisa mendatangkan dampak buruk.

[BA/ RVS]

PriaonaniSering Onani

Konsultasi Dokter Terkait