Jantung

Kiat Jitu Taklukkan Kolesterol Jahat dalam Tubuh

dr. Andika Widyatama, 12 Des 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Kini saatnya mengetahui cara menaklukkan kolesterol jahat dalam tubuh agar terhindar dari berbagai penyakit!

Kiat Jitu Taklukkan Kolesterol Jahat dalam Tubuh

 

Sebagian besar orang masih mengira bahwa kolesterol merugikan bagi tubuh. Padahal kolesterol memiliki berbagai manfaat bagi tubuh, salah satunya untuk memperkuat sel-sel dalam tubuh sehingga dapat berfungsi optimal.

Perlu diketahui bahwa di dalam tubuh seseorang terdapat beberapa jenis kolesterol. Salah satu jenis yang ada adalah low-density lipoprotein (LDL) atau biasa dikenal dengan istilah ‘kolesterol jahat’.

LDL dianggap sebagai kolesterol jahat karena dapat menyebabkan pembentukan plak berupa tumpukan lemak yang keras. Kondisi ini dapat menyumbat pembuluh darah dan membuat dinding pembuluh darah kaku yang biasa dikenal dengan aterosklerosis.

Jika kondisi ini terus dibiarkan, maka dapat menimbulkan penyakit seperti jantung, stroke dan lainnya. Risiko penyakit di atas bertambah seiring meningkatnya kadar LDL di dalam darah.

Karena itu, penting untuk membatasi jumlah kadar LDL di dalam darah. Batasan jumlah kadar LDL dalam darah adalah sebagai berikut (satuan mg/dL):

  • 100-129         : Hampir optimal
  • 130-159         : Agak tinggi
  • 160-189         : Tinggi
  • >190               : Sangat tinggi

Makanan Penurun LDL

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menjaga agar jumlah kadar LDL dalam darah dalam batas normal dengan memperhatikan asupan makanan. Berikut beberapa makanan yang dapat membantu menurunkan LDL:

  1. Ikan dan Asam Lemak Omega-3

Mengonsumsi ikan dapat menyehatkan jantung karena kadar omega-3 dalam ikan yang tinggi dapat menurunkan tekanan darah dan risiko pembentukan plak di pembuluh darah.

Minyak ikan atau omega-3 dapat menurunkan risiko serangan jantung. American Heart Association merekomendasikan untuk memasukan ikan dalam menu makanan Anda, minimal 2 porsi dalam seminggu.

Omega-3 yang tinggi dapat ditemukan pada ikan kembung, tuna, sarden, dan ikan haring. Anda juga dapat mengonsumsi suplemen atau minyak ikan, jika Anda ingin cara yang lebih praktis.

  1. Oatmeal

Kandungan serat yang mudah dicerna di dalam oatmeal dapat membantu menurunkan LDL atau kolesterol jahat. Serat tersebut dapat mengurangi penyerapan kolesterol ke dalam aliran darah Anda.

Konsumsi serat tersebut dalam jumlah 5–10 gram per hari dapat mengurangi kadar kolesterol total dan LDL Anda. Serat ini juga dapat ditemukan pada beberapa buah seperti apel, pir, dan pisang.

  1. Alpukat

Alpukat mengandung banyak asam lemak tidak jenuh tunggal (monounsaturated fatty acids) yang dapat membantu menyehatkan jantung.

Sebuah penelitian menemukan bahwa mengonsumsi alpukat setiap hari dapat menurunkan kadar LDL dalam darah seorang yang kelebihan berat badan atau obesitas.

Sumber makanan lainnya yang mengandung asam lemak tidak jenuh tunggal, yaitu minyak zaitun. Pilihlah extra virgin olive oil untuk mendapatkan manfaat antioksidan yang terkandung di dalamnya yang dapat menyehatkan jaringan tubuh termasuk jantung.

  1. Whey Protein

Whey protein adalah salah satu jenis protein yang dapat ditemukan dalam produk olahan susu. Protein ini dapat memberikan banyak manfaat bagi kesehatan, salah satunya dalam menurunkan kadar LDL dan kolesterol total dalam darah.

Untuk mendapatkan manfaat tersebut Anda dapat  mengonsumsi susu, yogurt, atau keju.

Mengendalikan kadar kolesterol darah dengan menurunkan kadar kolesterol LDL atau kolesterol jahat dan meningkatkan kadar kolesterol HDL atau kolesterol baik  merupakan jalan keluar agar terhindar dari risiko berbagai penyakit. Semoga kiat di atas dapat membantu Anda.

(DA/ RH)

KolesterolTaklukan Kolesterol jahatKolesterol Tinggi

Konsultasi Dokter Terkait