Kesehatan Mental

Penderita ADHD Pantang Konsumsi 5 Makanan Ini

dr. Alvin Nursalim, SpPD, 04 Des 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Makanan yang tidak tepat dapat memperburuk gejala ADHD yang terjadi.

Penderita ADHD Pantang Konsumsi 5 Makanan Ini

Makanan berperan penting dalam tumbuh kembang, termasuk pada anak yang menderita ADHD (Attention Deficit Hyperactivity Disorder). Namun ternyata, tidak semua jenis makanan baik untuk dikonsumsi oleh anak dengan gangguan tersebut.

ADHD merupakan gangguan perkembangan yang kerap terjadi pada anak. Kondisi ini menyebabkan penderitanya mengalami gangguan belajar, rasa percaya diri yang rendah, dan sulit berinteraksi dengan orang lain. Pada beberapa kasus, gejala ADHD menetap hingga penderita berusia dewasa.

Penyebab ADHD belum diketahui dengan pasti hingga saat ini. Namun peneliti menyebutkan, terdapat beberapa faktor yang berperan dalam terjadinya kondisi ini. Berikut di antaranya:

  1. Kelahiran prematur
  2. Kelainan pada sistem saraf pusat
  3. Keturunan (genetik).

Jangan berikan makanan ini pada anak ADHD

Mengingat faktor penyebab ADHD pada anak, maka kebutuhan nutrisi anak penyandang gangguan tersebut, harus terpenuhi. Namun orangtua perlu berhati-hati dalam memilih makanan untuk anak dengan kondisi tersebut. Ini karena beberapa jenis makanan justru dapat memperparah kondisi ADHD pada anak.

Berikut ini adalah beberapa makanan yang sebaiknya dihindari untuk diberikan ke penderita ADHD:

Makanan Yang Harus Dihindari

  1. Makanan yang mengandung bahan kimia

Beberapa peneliti telah menemukan adanya hubungan antara bahan pengawet dan pewarna makanan (sunset yellow, carmoisine, tartrazine, dan ponceau 4R) dengan keparahan ADHD. Karena itu, ketika Anda membeli makanan untuk penderita ADHD, perhatikan komposisi dari makanan tersebut.

  1. Permen

Penderita ADHD tidak dianjurkan untuk mengonsumsi permen. Ini karena permen mengandung gula sederhana dan pemanis buatan, yang dapat memperberat gejala ADHD yang terjadi.

  1. Minuman bersoda

Penderita ADHD wajib menghindari minuman bersoda, apa pun labelnya. Ini juga karena minuman bersoda banyak mengandung pemanis buatan, yang dapat memperparah gejala ADHD.

  1. Buah dan sayuran beku

Meski sayuran dan buah adalah makanan yang dianjurkan untuk penderita ADHD, namun makanan yang dibekukan biasanya sudah melalui proses kimia yang melibatkan pewarna buatan dan bahan kimia lainnya. Makanan dengan kandungan organophosphate dapat menyebabkan berbagai gangguan neurologis, yang tentunya memperparah kondisi penderita ADHD.

  1. Makanan pencetus alergi

Apabila penderita ADHD memiliki alergi terhadap makanan tertentu, maka hindarilah makanan tersebut. Beberapa bahan makanan yang dapat mencetuskan alergi, misalnya gluten, gandum, dan kedelai.

Agar kecukupan gizi anak ADHD terus terpenuhi, Anda dianjurkan untuk berkonsultasi langsung dengan dokter ahli gizi. Jangan sepelekan kecukupan gizi penderita ADHD, karena hal ini dapat memengaruhi kondisinya secara langsung.

[NB/ RVS]

makananAnakAttention Deficit Hyperactivity DisorderADHD

Konsultasi Dokter Terkait