Reproduksi

5 Kebiasaan Ini Dapat Turunkan Kesuburan Anda

dr. Resthie Rachmanta Putri. M.Epid, 27 Sep 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Awas, kebiasaan yang Anda lakukan sehari-hari ternyata bisa menurunkan kesuburan. Kebiasaan apa sajakah itu?

5 Kebiasaan Ini Dapat Turunkan Kesuburan Anda

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Himpunan Endokrinologi Reproduksi dan Fertilitas Indonesia, setidaknya satu dari sepuluh pasangan usia subur di Indonesia mengalami infertilitas, atau gangguan kesuburan. Tak heran, semakin banyak suami-istri yang harus menggunakan bantuan teknologi kedokteran untuk dapat memiliki buah hati.

Namun, jangan khawatir dulu. Sebagian kasus gangguan kesuburan datang dari kebiasaan buruk yang sebenarnya dapat dihindari. Untuk itu, ketahuilah lima kebiasaan yang dapat mengganggu kesuburan.

1. Terpapar asap rokok

Sudah menjadi rahasia umum bahwa merokok menjadi salah satu biang keladi gangguan kesuburan. Namun, tak hanya si perokok yang menjadi korban, orang-orang di sekitarnya yang kerap terpapar asap rokok juga dapat terkena dampaknya.

Kandungan nikotin dan kotinin yang terdapat pada asap rokoklah yang menyebabkan hal ini. Studi yang dipublikasikan oleh PubMed pada tahun 2015 menunjukkan bahwa paparan asap rokok menurunkan peluang kehamilan setidaknya sebesar 20%.

2. Begadang

Idealnya, orang dewasa tidur sebanyak 6–8 jam di malam hari. Kurangnya jumlah tidur di malam hari terbukti mengganggu kesuburan pria dan wanita.

Pria yang hanya tidur empat jam di malam hari terbukti memiliki testosteron 50% lebih rendah dibandingkan laki-laki yang tidur cukup. Turunnya kadar testosteron menyebabkan gairah seks menurun dan kualitas sperma terganggu.

Sementara itu, kurang tidur juga memengaruhi kesuburan perempuan. Kurang tidur menyebabkan keseimbangan hormon perempuan tersendat, sehingga indung telur tak mampu mengeluarkan sel telur secara rutin setiap bulan.

3. Terlalu banyak minum kopi

Minum kopi dapat membuat tubuh terasa lebih bugar. Namun, bila dikonsumsi terlalu banyak, kopi ternyata dapat memengaruhi kesuburan. Jumlah kopi yang dianjurkan untuk dikonsumsi adalah paling banyak 2 gelas dalam sehari, atau setara dengan 30–300 mg kafein.

Lebih dari jumlah tersebut, kafein dapat mengganggu kesuburan laki-laki karena berimbas pada kualitas air mani dan pembentukan DNA sel sperma.

4. Terlalu banyak makan junk food

Kebanyakan makanan cepat saji (junk food) mengandung banyak lemak dan natrium. Kedua hal tersebut dapat menyebabkan obesitas dan hipertensi pada usia muda, yang mengakibatkan peluang kehamilan menjadi lebih kecil.

Penelitian menunjukkan bahwa pasangan suami-istri yang mengubah pola diet menjadi banyak mengonsumsi sayur dan buah dan menghindari makanan berlemak, memiliki kualitas sperma dan sel telur yang lebih baik.

5. Jarang berolahraga dan terlalu keras berolahraga

Jarang berolahraga maupun terlalu keras berolahraga, sama-sama membawa dampak bagi kesuburan. Secara sederhana, jarang berolahraga menyebabkan metabolisme tubuh menjadi lambat sehingga mengakibatkan produksi sel telur dan sperma menjadi terganggu.

Namun demikian, berolahraga terlalu keras pun tidak baik karena berdampak pada keseimbangan hormon kesuburan perempuan dan laki-laki. Agar kesuburan optimal, disarankan untuk melakukan olahraga aerobik (seperti jogging, bersepeda, berenang) selama 5 kali dalam seminggu, dengan durasi 30–60 menit setiap kali berolahraga.

Kelima hal tersebut tampaknya sederhana namun ternyata dapat mengganggu kesuburan. Apakah Anda sering melakukannya? Bila ya, yuk hindari mulai sekarang, agar kesuburan dan kesehatan terjaga dengan baik.

[RS/ RVS]

KesuburanSulit Hamilgangguan kesuburan

Konsultasi Dokter Terkait