HomeInfo SehatMataYuk, Lakukan Gerakan Simpel ini untuk Mata Lelah
Mata

Yuk, Lakukan Gerakan Simpel ini untuk Mata Lelah

Kartika Tarigan, 24 Agu 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Agar mata Anda tak lelah setelah seharian menatap layar komputer, lakukan gerakan sederhana ini untuk mengistirahatkan mata.

Yuk, Lakukan Gerakan Simpel ini untuk Mata Lelah

Beberapa jenis pekerjaan memang mengharuskan Anda duduk diam sambil menatap layar komputer. Tapi, tahukah Anda bahwa layar komputer tersebut memancarkan radiasi yang dapat menyebabkan mata terasa perih?

Selain itu, terlalu lama menatap layar komputer juga bisa menjadi penyebab sakit kepala. Di tengah kesibukan dan tumpukan pekerjaan, ada 3 gerakan sederhana yang dapat Anda lakukan untuk mengistirahatkan mata.

  1. Berkedip

    Berkedip adalah satu kegiatan yang biasa dilakukan mata. Meskipun demikian, ketika Anda fokus menyelesaikan pekerjaan dan terpaku menatap layar komputer, mata mungkin saja lupa berkedip sesering yang dibutuhkan. Akhirnya, mata Anda rentan menjadi lelah, berwarna merah dan dapat menyebabkan sakit kepala. Hal ini terjadi karena mata tidak terhidrasi dengan baik. Kondisi seperti inilah yang dapat merusak konsentrasi dan menurunkan produktivitas Anda.Agar terhindar dari mata merah dan sakit kepala, beralihlah sejenak dari layar komputer Anda. Duduklah dengan mata terbuka, lalu kedipkan kelopak mata dengan cepat sebanyak 10 kali.Setelah itu, tutup mata Anda dan tahan selama 20 detik. Tarik napas panjang dan atur tubuh dalam posisi rileks, misalnya sambil menyandarkan punggung. Ulangi langkah-langkah tersebut sebanyak 5 kali.
  2. Alihkan fokus mata

    Mengalihkan pandangan mata dari layar komputer dapat membantu Anda merasa lebih baik. Anda bisa mencoba untuk mengalihkan pandangan pada hidung.Namun perlu dicatat, latihan ini hanya boleh diterapkan satu kali. Jika melakukannya secara berulang-ulang, Anda bisa mengalami hilang kesadaran alias pingsan. Duduklah pada posisi yang nyaman dan aman, letakkan ibu jari Anda di ujung hidung. Fokus pada jari itu sampai kedua mata memandang pada titik yang sama pada hidung.Selanjutnya, gerakkan jari maju beberapa sentimeter ke depan hidung. Rilekskan pandangan dan tutup kelopak mata selama 20 detik.
  3. Nikmati pemandangan

    Setelah menghabiskan berjam-jam di depan layar komputer, tak ada salahnya untuk memberi hadiah pada mata Anda. Bebaskan mata dari kelelahan visual yang diterima dari radiasi layar komputer. Manjakan mata dengan menikmati pemandangan berwarna hijau, biru atau warna menenangkan lainnya. Anda bisa pergi ke taman di sekitar kantor atau sekadar berdiri di balik jendela dan mengajak mata berkeliling melihat pemandangan di luar kantor.Anda juga boleh memajang foto pemandangan laut atau pantai yang dapat berfungsi membuat mata lebih rileks.Pandangi keindahan itu selama 2 menit, kemudian kembalikan pandangan Anda ke sekitar hidung. Setelah itu, kembali beri jarak pandang yang luas pada mata dengan mengajak mata bekeliling kembali. Usai 2 menit, kembalikan lagi pandangan mata ke sekitar hidung.

Lakukan hal itu selama 10 menit untuk menyegarkan kembali mata Anda. Dengan cara ini, mata Anda menjadi lebih segar serta terhindar dari sakit kepala. Anda pun menjadi lebih produktif dan siap kembali bergulat dengan layar komputer.

[NP/ RVS]

mata lelahMataMata Rileks

Konsultasi Dokter Terkait