Ibu Menyusui

Sederet Kiat Sukses Menyapih Anak

dr. Dyah Novita Anggraini, 17 Apr 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Sulit bukan berarti tidak bisa. Ini sederet kiat yang efektif membantu Anda dalam proses menyapih anak.

Sederet Kiat Sukses Menyapih Anak

Cepat atau lambat, seorang ibu harus menyapih anaknya. Meski menjadi ritual penting dalam fase kehidupan, tidak sedikit ibu yang kurang paham betul kegiatan ini. Anda salah satunya?

Menyapih adalah proses berhentinya masa menyusui, yang dapat terjadi secara bertahap atau sekaligus. Metodenya terbagi menjadi dua, yaitu:

  • Baby Led Weaning Penyapihan alami tanpa paksaan atau merupakan kemauan dari anak. Metode ini lebih mudah dilewati karena anak memilih untuk tidak menyusu lagi.
  • Mother Led Weaning Penyapihan dilakukan dengan ibu sebagai penentunya. Metode ini lebih sulit dilewati dan membutuhkan kesabaran serta keikhlasan, karena terkadang anak masih belum siap.

Jika Anda adalah ibu yang harus menyapih dengan metode mother led weaning, ini kiat suksesnya:

  1. Lakukan bertahap dan penuh kesabaranKurangi frekuensi menyusu secara bertahap, sehingga jarak antar waktu menyusu semakin panjang. Selain untuk memberikan penyesuaian, tindakan ini juga bermanfaat untuk mengurangi risiko pembengkakan pada payudara Anda.
  2. Cari kenyamanan baru untuk anak Menyusu memberikan kenyamanan tersendiri pada anak, khususnya saat hendak tidur. Jadi, bila aktivitas ini dihentikan, bukan tidak mungkin jika anak menjadi rewel. Solusinya, Anda harus menemukan bentuk kenyamanan baru untuk mengalihkan pikiran anak. Misalnya dengan membacakan dongeng, memeluknya, atau menyanyikan lagu tidur.
  3. Kurangi durasi menyusuJika biasanya anak menyusu selama 15 menit, Anda dapat mulai menguranginya menjadi 10 menit, lalu bertahap menjadi 5 menit dan seterusnya.
  4. Tunda saat menyusu dan alihkan perhatian anakSaat anak minta menyusu, Anda dapat menundanya dengan mengajak anak melakukan aktivitas lain. Ini bisa dilakukan pada anak yang sudah berusia 2 tahun.
  5. Ajarkan anak untuk minum dengan cangkirSaat menyapih, hindari melakukannya dengan mengganti proses menyusu dari payudara ke benda-benda seperti botol susu atau empeng. Akan lebih baik jika Anda mengajarkan anak untuk minum dengan cangkir.
  6. Pastikan kondisi anak sehatSaat Anda memutuskan untuk menyapih, pastikan anak sedang tidak sakit atau sedih. Bila Anda tetap melakukannya, kegiatan ini malah akan membuat anak semakin tertekan.

Jika kiat di atas tidak membuat proses menyapih berjalan lancar, sebaiknya tunda hingga anak benar-benar siap. Tetap ingat, lakukan proses ini dengan kasih sayang dan ikhlas sehingga dapat berakhir bahagia.

(NB/ RH)

ASIMenyapihMenyapih Anak

Konsultasi Dokter Terkait