Reproduksi

Keringat Malam pada Menopause, Normal atau Tidak?

dr. Dyah Novita Anggraini, 25 Okt 2016

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Saat menopause, wanita kerap mengalami keluarnya keringat di malam hari. Apakah ini penyakit ataukah normal terjadi?

Keringat Malam pada Menopause, Normal atau Tidak?

Menopause merupakan fase kehidupan yang akan dialami oleh setiap wanita. Saat memasuki fase ini, banyak wanita yang mengeluhkan keluarnya keringat di malam hari. Normalkah? Atau jangan-jangan ini gangguan kesehatan?

Keringat malam pada wanita menopause dikenal dengan sebutan hot flashes. Kondisi ini menyebabkan rasa hangat secara tiba-tiba, yang dimulai dari daerah wajah, leher dan dada. Kulit di daerah pipi pun menjadi kemerahan, dengan diikuti keluarnya keringat. Bahkan terkadang, jantung berdebar kencang atau tubuh menggigil.

Hot flashes berkaitan dengan berkurangnya kadar hormon estrogen, di mana kondisi ini turut berpengaruh pada hypothalamus yang berfungsi menstabilkan suhu tubuh. Terjadi di malam hari, karena saat di waktu tersebut kadar hormon estrogen menjadi sangat rendah. Ini menyebabkan hypothalamus menginterpretasikan tubuh untuk menaikkan suhu. Kemudian otak akan memberikan sinyal pada organ-oran tubuh untuk menyeimbangkan suhu panas tersebut.

Suhu panas tak hanya membuat tubuh merespon dengan mengeluarkan keringat, organ jantung juga akan bekerja lebih cepat. Pembuluh darah di bawah kulit pun akan melebar, sehingga darah dapat mengalir ke seluruh tubuh dengan cepat guna mengurangi rasa panas tersebut.     

Hot flashes terbagi menjadi dua tipe, yakni:

  • Standard Hot Flashes

Tipe ini muncul dan bertahan selama beberapa menit, dengan intensitas panas maksimal.

  • Slow hot flashes

Tipe ini dapat bertahan selama setengah jam sampai satu jam, dengan intensitas panas yang rendah.

Jika Anda menopause dan kerap mengalami keringat malam, tidak perlu khawatir. Kondisi ini normal dan bukan merupakan suatu penyakit. Agar tidak terlalu sering mengalami keringat malam akibat hot flashes, hindari merokok, jaga berat badan tetap ideal, konsumsi asupan bergizi seimbang, cukup istirahat dan rutin berolahraga. Mudah, bukan?

(NB/RH)

malam harikeringatMenopause

Konsultasi Dokter Terkait