Diet dan Nutrisi

Minum Teh Putih Bisa Cegah Kanker, Mitos atau Fakta?

dr. Alvin Nursalim, SpPD, 22 Des 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Sebagian masyarakat mulai beralih untuk mengonsumsi teh putih. White tea disebut-sebut dapat mencegah kanker. Lantas, bagaimana faktanya?

Minum Teh Putih Bisa Cegah Kanker, Mitos atau Fakta?

Sebagian orang menganggap bahwa hari belum terasa lengkap tanpa menyesap secangkir teh hangat. Selain bisa menghangatkan tubuh, teh juga dapat memberikan banyak manfaat kesehatan apabila dikonsumsi dengan tepat.

Belakangan, beberapa orang mulai beralih untuk mengonsumsi teh putih. Pasalnya, teh putih disebut-sebut bisa memberikan banyak manfaat sehat, salah satunya mencegah kanker.

Lantas, bagaimana faktanya? Benarkah konsumsi teh putih bermanfaat untuk mencegah kanker?

 

Manfaat Teh Putih untuk Cegah Kanker

Teh putih terbuat dari daun tanaman Camellia sinensis. Segera setelah dipetik, daun teh akan mudah layu dan teroksidasi.

Selama proses oksidasi, zat-zat yang terkandung pada daun teh akan rusak oleh enzim. Proses ini akan menghasilkan warna daun yang lebih gelap dan aroma yang khas.

Manfaat teh putih untuk mencegah kanker diyakini berhubungan dengan senyawa polifenol.

Teh putih atau white tea dipercaya memiliki kandungan polifenol yang lebih tinggi, dibandingkan dibandingkan dengan green tea. Hal ini karena white tea terbuat dari daun teh yang masih muda (pucuk), di mana proses oksidasi tidak terjadi.

Polifenol itu sendiri dapat mencegah mutasi DNA, yang merupakan awal mula terjadinya kanker. White tea menghambat mutasi DNA lebih baik dibandingkan green tea. Kandungan tersebut itu yang menyebabkan teh putih berpotensi melawan kanker.

Artikel Lainnya: Lawan Plak Gigi yang Berbahaya dengan White Tea

Cara Konsumsi Teh Putih untuk Cegah Kanker

Anda tidak perlu repot-repot untuk mendapat khasiat teh putih dalam mencegah kanker. Cara mengonsumsi teh putih sebenarnya sama dengan jenis teh lain.

Untuk membuat segelas teh putih hangat, cukup dengan merendam daun teh dengan air panas mendidih selama 5 menit. Pastikan untuk tidak menambahkan pemanis atau perasa lain, agar manfaatnya bisa dirasakan dengan lebih optimal.

Selain itu, Anda juga sebaiknya tidak mengonsumsi teh putih saat perut sedang kosong. Anda pun tidak disarankan untuk mengonsumsinya secara berlebihan, karena malah bisa menyebabkan efek samping merugikan.

Pada dasarnya, manfaat teh putih untuk mencegah penyakit kanker masih sebatas hipotesis. Artinya, masih diperlukan penelitian lanjutan dengan skala yang lebih besar guna memastikan manfaat tersebut.

Hingga saat ini, cara terbaik untuk menurunkan risiko kanker adalah dengan menerapkan gaya hidup dan pola makan sehat. Selain itu, Anda juga perlu melakukan skrining kesehatan berkala, agar segala bentuk ketidakwajaran bisa ditindaklanjuti sebelum menjadi komplikasi.

Ingin tahu fakta kesehatan lain seputar teh untuk melawan kanker? Punya pertanyaan mengenai suatu penyakit? Anda bisa berkonsultasi secara langsung dengan dokter melalui LiveChat 24 jam atau aplikasi KlikDokter.

(NB/JKT)

TehherbalKanker

Konsultasi Dokter Terkait