Diet dan Nutrisi

Makna dan Kalori dalam Mi Panjang Umur

dr. Kartika Mayasari, 06 Feb 2016

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Mi panjang umur menjadi salah satu kuliner khas Imlek yang tak boleh dilewatkan. Ketahui tentang makna dan kalori mi panjang umur di sini.

Makna dan Kalori dalam Mi Panjang Umur

Salah satu perayaan meriah bagi warga Tionghoa yakni Imlek akan dirayakan sebentar lagi. Tak lengkap rasanya jika membicarakan Tahun Baru Cina tanpa menyinggung tentang aneka makanan yang disajikannya, salah satunya adalah mi panjang umur.

Makna Mi Panjang Umur

Sulit melepaskan mi dalam kebudayaan Cina. Mi memang jadi bagian penting dalam kehidupan masyarakat Cina. Bahkan, mi tertua diperkirakan ditemukan di Cina lebih dari 4.000 tahun lalu.

Saat Imlek, mi yang disajikan sengaja dipilih yang panjang-panjang.  Melebihi panjang pada saat konsumsi hari-hari biasa. Bagi warga Tionghoa, mi melambangkan usia yang panjang yang dilimpahi kesehatan serta rezeki. Dalam memakannya pun ada caranya, yaitu mi panjang umur tidak boleh digigit hingga putus. Mi harus diseruput dari ujung ke ujung dan tidak boleh putus, jika satu lembar mi sudah masuk semua ke dalam mulut, baru boleh mengunyahnya.

Mengenai penyajian, tak ada aturan baku memasak mi saat perayaan Imlek, baik mi rebus maupun mi goreng tak dipermasalahkan.

Kandungan Nutrisi Mi Panjang Umur

Kandungan nutrisi pada mi dapat dijadikan patokan jika Anda tengah melakukan diet saat Imlek. Mi goreng merupakan makanan yang padat kalori. 110 gramnya mengandung 300 kalori. Jumlah itu terdiri dari 15 persen dari asupan harian kalori yang disarankan (2.000 kalori).

  • Karbohidrat

Sebagian besar kalori dalam mi goreng berasal dari karbohidrat. Setiap 110 gram mengandung 62 gram karbohidrat, yang hampir setara dengan 4 potong roti. Karbohidrat adalah sumber energi utama tubuh Anda, sehingga mengonsumsi makanan tinggi karbohidrat dapat bermanfaat sebelum melakukan olahraga.

  • Protein

Mi goreng mengandung protein dalam jumlah sedang. Setiap 110 gram mi mengandung 10 gram protein. Tubuh Anda membutuhkan protein untuk membangun dan memperbaiki otot dan jaringan tubuh lainnya.

  • Lemak

Mi goreng yang tidak dimasak dengan minyak berlebih tidak begitu tinggi akan lemak. 110 gram mi goreng mengandung 2 gram lemak. Menurut Institute of Medicine, Anda bisa mengonsumsi lemak antara 20 dan 35 persen dari total kalori untuk kesehatan yang optimal.

  • Serat

Meskipun mengandung karbohidrat yang tinggi, mi goreng tidak kaya akan serat. Setiap 110 gram hanya mengandung 1 gram serat, padahal serat dapat membuat kenyang, meningkatkan kesehatan sistem pencernaan, serta membantu mengontrol kolesterol dan kadar gula darah. Asupan harian serat yang disarankan adalah 25 gram untuk wanita dewasa dan 38 gram untuk pria dewasa.

  • Sodium

Mi goreng sangat tinggi akan natrium. Setiap 110 gram mengandung 350 mg sodium, yang meliputi 15 persen dari asupan harian natrium yang direkomendasikan. Terlalu banyak mengonsumsi natrium dapat meningkatkan tekanan darah Anda.

  • Kolesterol

Setiap 110 gram mi goreng mengandung 55 mg kolesterol. Menurut National Heart, Lung, and Blood Institute, konsumsi kolesterol harian sebaiknya tidak melebihi 200 mg untuk membatasi risiko penyakit jantung.

  • Vitamin dan Mineral

Mi goreng bukan merupakan sumber nutrisi, tetapi mereka memberikan beberapa vitamin dan mineral. Setiap 110 gram mi goreng mengandung 25 persen dari asupan harian besi yang disarankan, dan 2 persen dari asupan harian vitamin A yang disarankan.

Kalori

Konsultasi Dokter Terkait