HomeInfo SehatKesehatan UmumIni Sebabnya Obat Generik Bisa Lebih Murah
Kesehatan Umum

Ini Sebabnya Obat Generik Bisa Lebih Murah

KlikDokter, 17 Mar 2015

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Bukan karena kualitasnya dikurangi. Bukan karena kurang manjur. Lalu apa yang membuatnya lebih murah? Luruskan fakta Anda disini.

Ini Sebabnya Obat Generik Bisa Lebih Murah

KlikDokter.com – Obat yang beredar di Indonesia digolongkan menjadi dua kelompok, yaitu obat generik berlogo (OGB) dan obat generik bermerek (obat dagang). Namun, minat pembelian masyarakat Indonesia untuk obat generik masih tergolong rendah.

Selain itu, meskipun pemerintah sudah mencanangkan berbagai program untuk penggunaan obat generik agar menurunkan biaya pengobatan, tetap saja obat generik masih kurang dimanfaatkan oleh masyarakat.

Karena tak dapat dihindarkan, stigma murah di masyarakat lekat dengan konotasi 'murahan' yang kerap diasosiasikan dengan kualitas dan mutu sealakadarnya. Padahal, belum tentu murah itu 'murahan'.

Untuk mengetahui lebih lanjut kenapa obat generik hadir di pasaran bisa lebih murah, ada baiknya kita ketahui dulu bagaimana obat generik dibuat.

Mengenal Obat Generik

Pada tahun 1989, dengan tujuan memberikan alternatif obat bagi masyarakat, pemerintah Indonesia meluncurkan program Obat Generik Berlogo (OGB) dengan kualitas terjamin, harga terjangkau, serta ketersediaan obat yang cukup.

Bedanya OGB dengan obat bermerek lain adalah OGB tidak ada biaya promosi, sehingga harganya sangat terjangkau dan mudah didapatkan masyarakat. Sehingga, hal inilah penyebabnya kenapa obat generik berlogo menjadi murah tanpa menanggalkan kualitasnya. 

Pada obat generik, potensi efek negatifnya juga relatif lebih rendah dibanding obat paten. Hal itu terjadi karena obat generik pada hakikatnya merupakan lanjutan obat paten. Karena itu, masa pengamatan obat lebih lama ketimbang obat paten.

Bila ada efek negatif yang berkaitan dengan obat, efek tersebut telah diketahui dan dideteksi lebih awal, yaitu saat obat generik ini masih dalam bentuk obat paten.

OGB mudah dikenali dari logo lingkaran hijau bergaris-garis putih dengan tulisan 'Generik' di bagian tengah lingkaran. Logo tersebut menunjukan bahwa OGB telah lulus uji kualitas, khasiat, dan keamanan. Sementara, garis-garis putih menunjukkan OGB dapat digunakan oleh berbagai lapisan masyarakat.

AntibiotikobatMurahGenerikBerlogoOGB

Konsultasi Dokter Terkait