Berita Kesehatan

Ini Manfaat Bulu Ketiak bagi Manusia

Krisna Octavianus Dwiputra, 21 Mar 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Pada wanita, bulu ketiak kerap dihilangkan. Sekarang, malah banyak yang menumbuhkannya! Ternyata, ini, lho, manfaat bulu ketiak.

Ini Manfaat Bulu Ketiak bagi Manusia

Beberapa orang mungkin akan geleng-geleng ketika ditanya soal manfaat bulu ketiak. Sebab, sebagian orang, khususnya wanita, merasa bahwa bulu ketiak hanya akan menurunkan kualitas penampilannya!

Tapi, itu tidak berlaku bagi artis cantik Alexandra Gottardo. Ia memutuskan untuk tidak mencukur bulu ketiaknya.

Dilansir dari berbagai sumber, Alexandra mengungkapkan dirinya sengaja memelihara bulu ketiaknya saat diwawancara Imam Darto, Omesh, Surya Insomnia, dan Angga Nggok dalam sebuah podcast.

“Aku growing armpit hair kalau nggak ada kebutuhan photoshoot untuk di-share, aku biarin aja. It’s natural human body,” katanya dalam podcast tersebut.

Di akun Instagram miliknya, ia juga sempat memamerkan bulu ketiaknya dan tampak percaya diri.

Berbagai Manfaat Bulu Ketiak bagi Tubuh

Apa yang dilakukan Alexandra ini sebetulnya bukan hal baru. Figur publik dunia seperti Madonna, Julia Roberts, Halsey, dan Miley Cyrus pun melakukannya dan bangga memamerkannya. Ini dianggap sebagai bagian dari kecintaan atau penerimaan terhadap tubuh sendiri.

Pertumbuhan bulu ketiak dimulai pada masa pubertas dan berakhir kala masa itu usai.

Karena lokasinya yang berbentuk lipatan, ketiak manusia cenderung lebih lembap dari daerah lainnya. Kelembapan pada area ini, [ apokrin ketiak, beserta bakteri pada lokasi akan menimbulkan bau khas pada ketiak.

Artikel lainnya: Ketiak Sakit, Coba Cari Penyebabnya di Sini

Menurut dr. Alvin Nursalim, SpPD dari KlikDokter, bulu ketiak bisa memberikan perlindungan pada ketiak dari gesekan. Alasan lain yang lebih mendalam berfokus pada pentingnya bulu ketiak dalam fungsi reproduksi.

Lebih lengkapnya, berikut ini adalah beberapa manfaat bulu ketiak bagi manusia.

  1. Mengurangi Gesekan saat Beraktivitas Berat

Jika Anda melakukan aktivitas fisik yang berat, Anda mungkin ingin menumbuhkan menumbuhkan bulu ketiak untuk mengurangi gesekan.

  1. Menjauhkan Bakteri untuk Masuk ke dalam Kulit

Bulu ketiak punya manfaat menjauhkan bakteri dari kulit. Ini agar bakteri tidak bisa bertahan dan nyaman. Jadi, ada perlindungan, deh, terhadap infeksi!

  1. Melindungi Pembuluh Darah

Rambut di ketiak berfungsi sebagai pelindung kulit. Anda tentu tidak ingin pembuluh darah penting dalam bahaya, kan? Fungsi ini bisa melindungi sistem peredaran darah dari bahaya.

Artikel lainnya: Ada Jerawat di Ketiak, Apa Penyebabnya?

  1. Mencegah Penyakit Kulit akibat Mencukur

Pertanyaan “Haruskah bulu ketiak dicukur?” kini sudah memiliki jawabannya, yakni tidak harus!

"Ketika terlalu sering bercukur, Anda bisa mengalami iritasi, folikulitis, ruam kulit, peradangan, dan bahkan infeksi dari pisau cukur yang kotor," ungkap Dr. Mona Gohara, Lektor Kepala Klinis Dermatologi di Universitas Yale, Amerika Serikat, seperti dilansir dari Good Housekeeping.

"Kegiatan mencukur dilakukan oleh kebanyakan orang hanya karena mengikuti norma sosial. Tidak ada alasan biologis untuk menghilangkan rambut tersebut," tegas Dr. Mona.

  1. Mengatur Suhu Tubuh

Bulu merupakan bagian yang sangat sensitif terhadap suhu. Ia akan berbaring saat terkena suhu hangat dan akan berdiri ketika terkena suhu dingin.

Perubahan posisi tersebut secara alami dilakukan untuk “menjebak” atau melepaskan panas agar suhu tubuh Anda tetap stabil.

  1. Menarik Perhatian Pasangan Seksual

Dokter Alvin sempat menyinggung soal manfaat bulu ketiak terhadap fungsi reproduksi.

Itu berkaitan dengan munculnya feromon atau zat kimia berupa aroma yang dikeluarkan makhluk hidup (manusia dan hewan) ketika birahi.

Ahli Kecantikan Leigh Caruana mengatakan, aroma tersebut akan tercium oleh pasangan seksual yang tepat.

Bagi yang lainnya, mungkin aroma tersebut tak tercium atau biasa saja, tapi pada pasangan seks yang tepat, aroma itu benar-benar menusuk!

“Bulu ketiak akan menangkap keringat dan mengeluarkan feromon yang dapat membuat Anda lebih ‘diinginkan’ di orang lain,” tuturnya.

  1. Bikin Anda Terlihat “Strong”

Pada pria, kehadiran bulu ketiak bisa menambah kesan macho, apalagi kalau sedang berolahraga, mengangkat barang berat, atau sedang bermain alat musik (main drum).

Sementara pada wanita, adanya bulu ketiak juga bisa menandakan bahwa Anda tipikal cewek strong dan menerima diri apa adanya!

Artikel lainnya: Menghilangkan Bulu Ketiak dengan Terapi Intense Pulsed Light

Cara agar Ketiak Tidak Bau meski Berbulu

Ketika bau badan yang dihasilkan tidak enak, jangan sepenuhnya menyalahkan keringat ataupun bulu yang ada! Sebab, itu semua perbuatan bakteri yang Anda “biarkan” bersarang lama-lama di kulit.

Supaya badan tidak bau ketiak, meski punya bulu, yang bisa dilakukan adalah mandi minimal dua kali sehari dengan menggunakan sabun antiseptik. Ya, bila Anda ingin memelihara bulu, lebih baik bersahabatlah dengan sabun yang satu ini.

Lalu, jangan lupa untuk selalu gunakan deodoran!  Setelah pakai deodoran, pilih pakaian yang menyerap keringat dan tidak terlalu ketat. Tujuannya agar tidak menambahkan kelembapan ekstra di area ketiak.

Asupan makanan juga mesti diperhatikan. Kurangi bahan-bahan yang bisa memicu bau badan, seperti kari, bawang (apalagi bawang putih), serta makanan berlemak. Perbanyak sayur dan buah, sehingga kondisi tubuh tetap terjaga.

Pilihan Alexandra Gottardo untuk membiarkan bulunya tumbuh bisa jadi karena manfaat bulu ketiak yang telah dipaparkan di atas. Kalau Anda sendiri, bagaimana? Apakah ingin ikutan juga? Yang jelas, Anda harus mengambil pilihan yang paling nyaman untuk Anda.

Bila ada pertanyaan seputar kesehatan kulit atau masalah medis lainnya, langsung saja konsultasikan hal itu melalui fitur Live Chat di aplikasi KlikDokter.

(AM/RPA)

Bau BadanKetiakBulu Ketiak

Konsultasi Dokter Terkait