HomeInfo SehatMataProstetik Pengganti Fungsi Retina
Mata

Prostetik Pengganti Fungsi Retina

Tim Redaksi KlikDokter, 30 Jan 2012

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Manusia yang mengalami kebutaan, dalam 10 tahun kedepan mampu memiliki alat bantu melihat berupa alat prostetik yang mengirimkan sinyal elektrik ke...

Prostetik Pengganti Fungsi Retina

Klikdokter.com - Manusia yang mengalami kebutaan, dalam 10 tahun kedepan mampu memiliki alat bantu melihat berupa alat prostetik yang mengirimkan sinyal elektrik ke otak sebagai pengganti fungsi retina dalam melihat objek. Alat prostetik penglihatan ini berhasil diterapkan pada tikus percobaan laboratorium oleh para peneliti dari Weill Medical College of Cornell University, Amerika Serikat.

Selaku pimpinan penelitian, Neuroscientist Sheila Nirenberg melaporkannya dalam seminar TEDMED di San Diego dan menjelaskan kinerja alat tersebut dalam membentuk pola elektronik ke otak sehingga otak seakan mampu melihat garis luar dari suatu bentuk benda. Hal ini merupakan hasil pemahaman para peneliti terhadap kinerja retina dalam memberikan aktifitas elektronik ke otak dimana otak akan mempretasikan aktifitas elektronik tersebut dalam melihat, mendengan dan menjangkau suatu benda.

Dengan demikian, prostetik melihat ini akan menjadi alat bantu yang sangat memberikan perubahan terhadap mereka yang memiliki kebutaan maupun hilangnya penglihatan akibat rusaknya retina oleh suatu penyakit tertentu. Diharapkan pengembangan lebih lanjut dan penyelesaian alat ini dapat segera digunakan bagi mereka yang membutuhkan terlebih dalam menanggulangi ancaman peningkatan kebutaan 10 tahun mendatang.[](E)

Kesehatan Mata

Konsultasi Dokter Terkait