KlikDokter.com - Berdasarkan laporan rutin program Kementerian Kesehatan tahun 2014, diare merupakan penyakit di urutan pertama yang menyebabkan pasien harus dirawat inap di rumah sakit dan berdasarkan Riset Kesehatan Dasar 2007, diare adalah penyebab kematian nomor satu pada bayi dan balita.
Mungkin karena penyakitnya ini sering ditemui, kebanyakan orang menganggap sepele penyakit ini. Padahal jika tidak ditangani dengan baik, diare mudah sekali menyebabkan kematian. Apalagi pada anak-anak. Untuk itu, pencegahan selalu lebih baik dari penanganan.
Apa saja yang dapat menyebabkan diare?
Diare dapat disebabkan oleh virus, bakteri, dan parasit. Mikroorganisme dapat tumbuh subur pada suhu yang lembap dan hangat. Untuk itulah, pada masa peralihan musim, ketika suasana lembap dan hangat, tidak terlalu panas dan tidak terlalu dingin, kuman-kuman penyebab diare menjadi ancaman yang serius.
Kuman-kuman penyebab diare ini dapat menyebabkan sakit pada manusia lewat proses transmisi yang sebagian besar ditularkan lewat tangan ke mulut.
Keadaan lingkungan yang kotor dan kesadaran yang rendah terhadap kebersihan diri menambah peningkatan risiko terkena penyakit.
Bagaimana mencegahnya? Halaman selanjutnya penjelasan selengkapnya.
Awas, Lagi Musim Diare!
Bagaimana mencegahnya?
Mencegah dan menangani diare pada orang dewasa jauh lebih mudah ketimbang pada anak-anak. Orang dewasa juga sudah memiliki sistem imun yang lebih baik sehingga lebih kuat dalam menghadapi diare.
Lain halnya dengan anak-anak. Sistem imun (pertahanan tubuh) anak yang masih dalam tahap perkembangan membuat anak-anak tidak sekuat orang dewasa dalam menghadapi serangan kuman.
Lebih jauh lagi, anak-anak lebih rentan terhadap dehidrasi karena tubuh anak terdiri dari lebih banyak air daripada orang dewasa. Anak-anak membutuhkan lebih banyak air dalam 1 hari untuk proses metabolisme tubuhnya dibandingkan orang dewasa.
Untuk itu, terdapat 4 langkah penting dalam mencegah terjadinya diare pada anak yang dapat membahayakan nyawanya:
- Nutrisi
Nutrisi yang cukup untuk kebutuhan tubuh anak dapat dimulai dengan pemberian ASI sejak awal kehidupan dan dilanjutkan dengan memberikan nutrisi yang seimbang dari berbagai macam jenis makanan sehat. Dengan nutrisi yang cukup, maka tubuh anak dapat memiliki bahan bakar yang cukup untuk membangun sistem pertahanan tubuh yang baik.
- Kebersihan Lingkungan
Anak-anak yang aktif adalah cerminan keinginan belajar yang tinggi. Karena itu, tentu orang tua tidak ingin secara ketat membatasi ruang lingkup belajarnya. Hanya saja, lingkungan yang kotor adalah tempat berkembangbiaknya berbagai kuman-kuman jahat penyebab penyakit. Menjaga kebersihan lingkungan di sekitar Si Kecil dapat menjadi salah satu jaring penyelamat yang penting untuk kesehatannya.
- Imunisasi
Salah satu penyebab diare adalah rotavirus. Imunisasi dapat memberikan perlindungan dini sehingga tubuh anak dapat terlindung dari infeksi rotavirus.
- Mencuci Tangan
Cara-cara pencegahan di atas terkadang sulit untuk dikendalikan, karena sulit dan membutuhkan sarana dan sumber daya yang tidak sedikit. Berbeda dengan mencuci tangan. Langkah pencegahan ini sangat sederhana dan mudah dilakukan. Apalagi, karena penularan diare sebagian besar adalah lewat tangan maka mencuci tangan memegang peranan penting dalam pencegahan diare.
Pastikanlah tangan Anda dan Si Kecil senantiasa bersih untuk hidup yang lebih sehat! Sehat itu tidak sulit bukan?