Gigi Mulut

Pilihan Vitamin untuk Gigi Sehat dan Kuat

drg. Dondi Gumilang C.Ht, 07 Sep 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Selain memiliki khasiat bagi tubuh, beberapa vitamin ini bisa membantu menjaga kesehatan gigi.

Pilihan Vitamin untuk Gigi Sehat dan Kuat

Menjaga kesehatan gigi tidak hanya dengan rutin membersihkannya. Asupan seperti vitamin juga diperlukan tubuh untuk mendukung gigi menjadi semakin sehat.

Semakin sehat rongga mulut, maka otomatis Anda akan semakin terhindar dari berbagai macam penyakit.

Konsumsi vitamin untuk menjaga kesehatan gigi juga tidak boleh sembarangan. Jika ingin mendapatkan hasil yang maksimal, ketahui dahulu manfaat vitamin tersebut untuk gigi.

Berikut adalah beberapa jenis vitamin yang baik untuk gigi dan rongga mulut:

 

1. Vitamin A

Vitamin A memiliki peran penting untuk menjaga imunitas tubuh. Selain itu, vitamin A juga termasuk salah satu vitamin penguat gigi.

Vitamin ini banyak terdapat pada susu, ikan, sayur-sayuran yang berwarna hijau dan kuning, serta buah yang berwarna merah dan kuning.

Perkembangan gigi dipengaruhi oleh vitamin A. Kekurangan vitamin A dalam tubuh akan menghambat perkembangan gigi, khususnya dalam penyusunan struktur email.

Artikel Lainnya: Hindari Kebiasaan Ini Agar Gigi Lebih Sehat!

2. Vitamin B2

Apabila seseorang mengalami adanya luka pada sudut bibir, radang pada ujung lidah hingga tampak berwarna merah jambu dan licin, itu tanda bahwa orang tersebut sedang mengalami kekurangan vitamin B2.

Vitamin B2 memiliki enzim yang diperlukan untuk regenerasi energi dan metabolisme tubuh. Oleh karena itu, vitamin ini baik untuk kesehatan gigi. Susu, daging, telur, dan sayuran menjadi sumber vitamin gigi yang satu ini.

3. Vitamin B12

Peran dari vitamin B12 adalah untuk menjaga kesehatan sel saraf dan sel darah. Vitamin B12 mudah ditemukan di dalam susu, keju, daging, dan telur.

Kekurangan vitamin B12 memicu terjadinya anemia pada rongga mulut yang dapat membuat lidah tampak halus, mengkilat, dan sakit. Bibir juga akan terlihat lebih pucat serta kepekaan terhadap rasa dari makanan akan berkurang.

Selain itu, sariawan dan adanya kerusakan jaringan lunak pada rongga mulut menjadi tanda kekurangan vitamin B12.

Artikel Lainnya: Malas Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut, Apa Solusinya?

4. Vitamin C

Vitamin C memiliki pengaruh yang sangat banyak bagi tubuh, termasuk untuk kesehatan gigi. Vitamin C yang dikombinasi dengan kalsium terbukti mampu mencegah kehilangan gigi.

Vitamin ini mudah ditemukan pada berbagai makan, seperti jeruk, tomat, kentang, selada hijau, dan jambu.

Kekurangan vitamin C akan membuat gusi mudah berdarah, penyembuhan luka yang lambat, dan adanya gangguan pada pembentukan gigi.

5. Vitamin D

Rongga mulut terdiri dari beberapa tulang pendukung. Vitamin D memiliki kelebihan mampu membantu metabolisme kalsium dan mineralisasi tulang. Oleh sebab itu, vitamin ini berdampak pada pertumbuhan gigi.

Jika kadar vitamin D dalam tubuh baik, pertumbuhan gigi juga akan berlangsung tepat waktu, atau justru lebih dahulu daripada waktu yang menurut teori dijelaskan. Risiko adanya gigi berlubang juga dipengaruhi oleh konsumsi vitamin D.

Artikel Lainnya: Dampak Stres terhadap Kesehatan Gigi dan Mulut

6. Vitamin E

Vitamin E memberikan efek yang lebih luas, tidak hanya spesifik pada rongga mulut. Fungsi dari vitamin E adalah untuk menjaga kesehatan seluruh jaringan dalam tubuh.

Rongga mulut manusia tidak hanya tersusun dari gigi dan tulang, melainkan juga dari jaringan lunak sebagai pendukungnya.

Vitamin E mudah ditemukan pada berbagai makanan, seperti ikan, ayam, kuning telur, dan minyak dari tumbuh-tumbuhan.

7. Vitamin K

Vitamin lainnya yang baik untuk gigi adalah vitamin K. Apabila seseorang mengalami gusi yang mudah sekali berdarah setiap sikat gigi, sebaiknya perbanyaklah konsumsi vitamin K.

Vitamin K akan berada dalam pembentukan sistem peredaran darah. Pembekuan darah pada saat adanya luka dipengaruhi oleh vitamin K.

Ketika saat Anda melakukan pencabutan atau melalui proses pembedahan lainnya dalam rongga mulut yang mengeluarkan banyak darah, dokter akan memberikan resep tambahan berupa vitamin K.

Vitamin ini yang akan memicu adanya aliran darah baru sehingga Anda tidak mengalami kekurangan darah. Luka bekas pencabutan pun segera menutup.

Nah, demikian beberapa vitamin yang baik untuk gigi. Perbanyaklah konsumsi vitamin-vitamin di atas untuk menjaga gigi tetap sehat dan kuat.

Baca artikel menarik lainnya seputar kesehatan gigi di aplikasi KlikDokter. Anda juga bisa berkonsultasi dengan dokter gigi secara online via fitur Live Chat KlikDokter.

[WA]

GigivitaminHari Kesehatan Gigi Nasional

Konsultasi Dokter Terkait