HomeInfo SehatGigi MulutKondisi Ini Pengaruhi Gingival Sulcus, Celah antara Gigi dan Gusi
Gigi Mulut

Kondisi Ini Pengaruhi Gingival Sulcus, Celah antara Gigi dan Gusi

Zahra Aminati, 16 Des 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Pernahkah Anda melihat adanya celah antara gusi dan gigi? Celah tersebut dinamakan gingival sulcus. Yuk, kenali lebih jauh dan kondisi yang dapat memengaruhi kesehatannya di sini.

Kondisi Ini Pengaruhi Gingival Sulcus, Celah antara Gigi dan Gusi

Menjaga kebersihan mulut sangatlah penting bagi kesehatan gigi dan gusi. Celah-celah di sekitar gigi dan gusi juga perlu dibersihkan karena dapat menjadi tempat sisa makanan berkumpul. Celah-celah ini disebut dengan gingival sulcus.

Kenali lebih jauh mengenai gingival sulcus dan kondisi apa yang dapat menyebabkan kerusakannya lewat ulasan berikut ini.

Apa Itu Gingival Sulcus

Gingival sulcus atau celah gingiva merupakan ruang antara gigi dan jaringan gusi, umumnya berbentuk V.

Pada bagian bawah sulkus terdapat cementoenamel junction yang berperan membantu gusi tetap menempel pada permukaan gigi.

Dalam kondisi sehat, gingival sulcus atau sulkus gingiva akan menempel di sekitar gigi Anda, dari pangkal gigi sampai tempat gigi muncul dari gusi.

Karena berupa celah, zat-zat eksternal, seperti sisa makanan dapat tertinggal di gingival sulcus. Ketika kebersihannya tidak dijaga, tentu akan menyebabkan plak hingga beberapa masalah gigi dan gusi.

Artikel Lainnya: Penyebab dan Cara Mengatasi Gusi Bengkak

Gingival sulcus juga bisa menjadi indikator kesehatan gusi yang dilihat dari kedalamannya. Melansir Very Well Health, gusi yang sehat memiliki kedalaman sulkus berkisar antara 1 hingga 3 mm.

Pengukuran kedalaman ini akan dilakukan oleh dokter gigi. Jika kedalamannya melebihi angka tersebut, akan disebut sebagai kantung gingiva (pocket gingival) dan kemungkinan tanda adanya masalah gusi.

Menurut drg. Wiena Manggala, “Pocket gingival bisa merupakan tanda-tanda dari penyakit hiperplasia gingiva, gingivitis dan periodontitis, serta gigi berlubang.”

Oleh sebab itu, menjaga kesehatan gigi dan mulut sangatlah penting supaya plak tidak mengumpul di gingival sulcus hingga menyebabkan beberapa penyakit tersebut.

Kondisi yang Memengaruhi Kesehatan Gingival Sulcus

Ada pun beberapa kondisi maupun penyakit gusi yang dapat memengaruhi kesehatan dan kedalaman gingival sulcus. Di antaranya:

1. Hiperplasia Gingiva

Pada kondisi ini, terjadi pertumbuhan yang berlebih di jaringan gusi yang disebabkan oleh kebersihan mulut yang buruk atau konsumsi obat tertentu. Akibatnya adalah penumpukan plak, terutama ketika tidak ditangani dengan baik.

2. Gingivitis dan Periodontitis

Peradangan pada gusi atau gingivitis termasuk kondisi yang berpengaruh terhadap kedalaman gingival sulcus.

Apabila tidak segera diobati, akan meningkatkan risiko infeksi kronis pada gusi dan memperparah kerusakan pada gingival sulcus.

Artikel Lainnya: Beberapa Penyebab Gusi Pucat yang Harus Anda Waspadai

3. Gigi Berlubang

Rongga atau area gigi yang membusuk akhirnya membentuk lubang dan memicu kerusakan pada gingival sulcus.

Dokter gigi Wiena menambahkan, “Gigi berlubang bisa saja menjadi pocket gingiva jika sudah ada kelainan periapikal, seperti granuloma, abses, dan kista. Ini terjadi karena sudah ada kerusakan juga di jaringan periodontalnya.”

Mengatasi Kerusakan Pada Gingival Sulcus

Perawatan untuk gingival sulcus yang rusak dilakukan berdasarkan faktor penyebabnya.

Namun, di awal perawatan, dokter gigi biasanya akan melakukan pembersihan mendalam untuk menghilangkan karang gigi, dengan metode scaling, root planing, atau laser.

Selanjutnya, tindakan akan disesuaikan dengan penyakit penyertanya. Untuk kasus infeksi gusi yang parah, dokter akan merekomendasikan operasi penutupan atau surgery flap.

Pada prosedur operasi tersebut, gusi akan digerakkan ke belakang untuk menghilangkan plak dari kantung gingiva. Setelah itu, gusi akan dijahit di sekitar gigi.

Itulah penjelasan mengenai gingival sulcus serta kondisi yang dapat memengaruhi kesehatannya.

Memiliki celah antara gigi dan gusi adalah wajar, namun jika celah terlihat atau dirasa semakin dalam, sebaiknya segera periksa ke dokter.

Konsultasi langsung dengan dokter gigi seputar masalah gigi lainnya lewat fitur LiveChat 24 jam di aplikasi KlikDokter.

(PUT/AYU)

Referensi:

Healthline. Diakses Desember 2021. Everything You Need to Know About Your Gingival Sulcus.

Very Well Health. Diakses Desember 2021. Gingival Sulcus and Keeping Teeth Healthy.

Kesehatan GigiGigi dan Mulut

Konsultasi Dokter Terkait