Gigi Mulut

7 Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari Setelah Cabut Gigi

drg. Dondi Gumilang C.Ht, 12 Jan 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Setelah perawatan cabut gigi, Anda sebaiknya menghindari jenis-jenis makanan berikut agar penyembuhan luka semakin cepat.

7 Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari Setelah Cabut Gigi

Cabut gigi merupakan perawatan gigi yang memerlukan banyak persiapan dan perhatian, baik sebelum tindakan maupun setelahnya.

Persiapan yang harus dilakukan, antara lain istirahat cukup dan makan sebelum pencabutan.

Sementara itu, setelah pencabutan gigi, selain konsumsi obat yang sudah diresepkan, Anda juga diharuskan memperhatikan asupan makanan dan minuman yang dikonsumsi.

Kondisi luka bekas pencabutan yang tidak terkontrol akan sangat rentan terhadap terjadinya komplikasi pascapencabutan.

Demi menghindari hal-hal tersebut, dokter gigi akan memberikan informasi terkait pantangan makanan setelah cabut gigi.

Nah, berikut ini daftar makanan dan minuman yang tidak boleh dikonsumsi setelah cabut gigi:

1. Makanan Pedas

Bagi yang gemar mengonsumsi makanan pedas, Anda harus rela berpuasa makan yang pedas setelah cabut gigi!

Makanan yang pedas perlu dihindari setelah cabut gigi, karena akan mudah mengiritasi perlukaan.

Nah, luka yang mengalami gangguan akan lebih lama untuk sembuh.

Artikel Lainnya: Makanan yang Baik Dikonsumsi Sehabis Cabut Gigi

2. Makanan Keras

Permukaan bekas pencabutan harus dijaga agar tidak tersentuh apa pun. Karena itu, makanan keras menjadi pantangan makanan setelah cabut gigi.

Pada permukaan bekas pencabutan, akan terjadi lapisan darah yang mengering sebagai penutup terluar.

Jika sampai robek atau terbuka sangat besar, maka kemungkinan terjadinya dry socket akan meningkat.

Dry socket merupakan kondisi ketika luka bekas pencabutan akan menjadi basah. Pasien pun akan merasakan nyeri yang hebat.

3. Makanan Lengket

Makanan lengket termasuk salah satu makanan yang tidak boleh dimakan setelah cabut gigi.

Menghindari makanan yang lengket sama halnya dengan menghindari makanan yang keras.

Bedanya, yang dikhawatirkan dari makanan jenis ini yaitu apabila jaringan penutup luka yang justru terangkat, menempel di makanan tersebut.

Selain itu, sifat lengket ini ditakutkan akan menarik sisa makanan dan menjadi tempat pertumbuhan bakteri di area yang terbuka.

4. Makanan dan Minuman Asam

Kondisi asam merupakan musuh dari rongga mulut. Asam akan dengan mudah mengiritasi sebagian besar rongga mulut.

Rasa menyengat juga membuat luka bekas pencabutan terasa sakit karena iritasi dari asam tersebut.

Artikel Lainnya: Benarkah Cabut Gigi Atas Pengaruhi Kondisi Mata?

5. Makanan dan Minuman Panas

Menghindari makanan dan minuman panas akan selalu menjadi hal pertama yang diucapkan oleh dokter gigi setelah pencabutan.

Luka yang terbuka jika dikenai sesuatu yang dingin akan membantu proses pembekuan darah. Hal tersebut akan berbanding terbalik bila luka terkena panas.

Panas akan menghambat proses pembekuan darah, sehingga luka terus terbuka dan darah akan keluar terus hingga pasien merasakan sakit.

6. Minuman Bersoda

Selain makanan, ada juga minuman yang menjadi pantangan setelah cabut gigi. Salah satunya minuman bersoda.

Minuman jenis ini kebanyakan mengandung asam dan gula yang tinggi. Kedua hal tersebut sudah harus dihindari.

Soda juga dapat mencegah terjadinya pembekuan darah sehingga proses penutupan luka terhambat.

Jika proses penutupan luka terhambat, waktu pemulihan semakin lama dan pasien akan merasakan sakit.

7. Minuman Beralkohol

Konsumsi alkohol sebelum pencabutan dilarang karena dapat mengganggu ambang batas nyeri pasien.

Setelah pencabutan, konsumsi minuman jenis ini juga tidak diperkenankan.

Sebaiknya Anda menghindari minuman beralkohol jika menginginkan penyembuhan luka berjalan dengan baik. Sebab alkohol akan menguraikan cairan tubuh yang diperlukan untuk proses penutupan luka.

Itulah berbagai pantangan makanan dan minuman setelah cabut gigi. Bila Anda menginginkan pemulihan cepat tanpa efek samping, hindarilah jenis asupan tersebut ya.

Punya keluhan terkait perawatan cabut gigi? Atau ingin berdiskusi seputar kesehatan gigi dan mulut? Chat dokter lewat fitur Tanya Dokter di aplikasi Klikdokter.

[WA]

GigiCabut Gigi

Konsultasi Dokter Terkait