Seks

Badan Lemas Usai Hubungan Seks? Coba Makan Ini

dr. Sara Elise Wijono MRes, 18 Sep 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Badan sering kali terasa lemas usai berhubungan intim, Tenang, berikut ini 8 makanan dan minuman penambah stamina setelah berhubungan seks.

Badan Lemas Usai Hubungan Seks? Coba Makan Ini

Badan lemas setelah hubungan seks kerap dialami banyak pasangan. Tidak jarang rasa mengantuk langsung melanda. 

Jangan khawatir, wajar kok kalau badan lemas dan capek setelah berhubungan seks. Hubungan seks termasuk aktivitas yang mengeluarkan banyak energi. 

Setelah berhubungan, tubuh menghasilkan hormon oksitosin dan prolaktin. Hormon-hormon ini membuat tubuh santai dan rasa mengantuk.

Nah, salah satu cara mengembalikan tenaga setelah berhubungan intim adalah mengonsumsi makanan dan minuman tertentu. Apa saja? Ini dia daftar makanan dan minuman penambah stamina setelah berhubungan intim:

1. Susu Cokelat

Cara memulihkan stamina setelah berhubungan intim dapat semudah mengonsumsi segelas susu cokelat. 

Susu cokelat adalah sumber protein dan karbohidrat yang hebat. Dengan mengonsumsi minuman ini, dehidrasi usai berhubungan seksual bisa teratasi.

Rasio karbohidrat dan protein susu cokelat dinilai baik dan sangat cocok untuk pemulihan otot, sehingga bisa menjadi pilihan minuman penambah stamina setelah berhubungan intim. Pilih susu cokelat rendah lemak agar lebih sehat, ya. 

Artikel lainnya: Beragam Perubahan pada Badan Setelah Berhubungan Seks

2. Yoghurt

Konsumsi yoghurt dapat menjadi cara mengatasi lelah setelah berhubungan intim. Kandungan lemak dan protein di dalamnya sangat baik untuk pemulihan otot.

Tambahkan sereal dan segenggam buah beri segar ke dalam yoghurt untuk tambahan vitamin dan nutrisi. Dengan mengonsumsi yoghurt, stamina bisa kembali lagi setelah berhubungan intim.

3. Alpukat

Makanan penambah stamina setelah berhubungan intim lainnya adalah buah alpukat. Alpukat memiliki kandungan asam folat yang sangat tinggi. 

Selain itu, alpukat dapat cepat memecah protein dan memberi energi. Buah ini juga menyimpan lemak baik (lemak tak jenuh tunggal) di dalamnya yang mengoptimalkan produksi hormon.

4. Biji Labu

Ingin tahu cara menambah stamina setelah keluar air mani? Coba ngemil biji labu setelah bercinta. Manfaat biji labu tersebut punya berbagai kandungan mineral.

Biji labu mengandung zat besi yang diperlukan untuk memulihkan stamina. Kandungan lainnya seperti zink, magnesium, dan omega-3 juga baik untuk kesehatan. 

Artikel lainnya: Beragam Alasan Orang Suka Merokok Setelah Berhubungan Seks

5. Pisang

Rutin Konsumsi Pisang Cegah Serangan Jantung

Cara mengatasi lelah setelah berhubungan intim lainnya adalah konsumsi pisang. Buah ini kaya karbohidrat kompleks, vitamin B6, dan kalium. Beberapa zat gizi tersebut membantu meningkatkan energi dan mengembalikan stamina.

6. Telur

Bahan makanan yang satu ini memang unggul, ya! Selain enak, telur juga menjadi salah satu makanan yang bagus setelah berhubungan intim. 

Kandungan protein telur dapat membantu mengembalikan stamina. Sama seperti pisang, telur juga kaya vitamin B yang membantu proses pencernaan untuk menghasilkan energi.

7. Kentang

Salah satu cara mengembalikan tenaga setelah berhubungan adalah konsumsi karbohidrat sebagai makanan sumber energi. Cobalah makan kentang sebagai makanan setelah berhubungan.

Namun, hindari kentang goreng yang cenderung tinggi lemak dan garam, ya. Buat versi lebih sehatnya dengan memanggang kentang beserta kulitnya.

Artikel lainnya: Hal yang Tak Boleh Dilakukan Usai Berhubungan Seks

8. Semangka

Lemas juga bisa menandakan kondisi kekurangan cairan di tubuh, apalagi setelah aktivitas intens seperti berhubungan intim. Coba tambah konsumsi cairan untuk mengatasi lemas usai bercinta dengan makan semangka. 

Semangka memiliki kandungan air yang cukup banyak. Rasa manis alaminya juga membuat semangka menjadi camilan yang nikmat.

Konsumsilah makanan dan minuman penambah stamina setelah berhubungan di atas. Jangan sampai sesi bercinta mengganggu aktivitas sehari-hari karena badan lemas dan kurang stamina!

Informasi menarik dan akurat lainnya seputar kesehatan dapat kamu peroleh lengkap di aplikasi KlikDokter. Kamu juga bisa langsung tanya dokter bila ada masalah kesehatan! 

(FR/JKT)

Seks

Konsultasi Dokter Terkait