Perawatan Wanita

Penyebab Sakit Selangkangan Sebelah Kiri pada Wanita

Zahra Aminati, 17 Apr 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Beberapa wanita mengeluhkan selangkangan sebelah kiri terasa nyeri. Apa penyebab dari kondisi ini? Cari tahu selengkapnya lewat fakta medis berikut ini!

Penyebab Sakit Selangkangan Sebelah Kiri pada Wanita

Selangkangan adalah salah satu bagian tubuh yang penting. Namun, karena letaknya agak tersembunyi, kesehatan bagian tubuh ini sering tidak diperhatikan. 

Karenanya, tidak mengherankan jika beberapa orang rentan mengalami selangkangan sebelah kiri terasa nyeri. Apakah Anda salah satu yang juga sering mengalami kondisi tersebut?

Faktanya, sakit selangkangan sebelah kiri bisa terjadi pada siapa saja, tak terkecuali wanita. Pada kaum hawa, kondisi ini umumnya berkaitan dengan keluhan-keluhan sebagai berikut:

Artikel Lainnya: Cara Mencegah Kelenjar Getah Bening Bengkak 

1 dari 6

1. Pembesaran Kelenjar Getah Bening

Terdapat banyak kelenjar getah bening di kedua sisi selangkangan, yang disebut inguinal nodes. Layaknya bagian lain, organ tubuh ini dapat meradang dan membesar akibat infeksi atau tumor. 

Pada beberapa kasus, pembengkakan kelenjar getah bening terjadi di selangkangan sebelah kiri. Kondisi ini biasanya disertai dengan rasa tidak nyaman dan nyeri, khususnya ketika Anda bergerak.

2 dari 6

2. Hernia Inguinalis

Hernia inguinalis merupakan kondisi yang juga dapat menyebabkan nyeri selangkangan sebelah kiri. Kondisi ini terjadi ketika terdapat jaringan dalam perut, misalnya usus, yang menonjol ke area selangkangan.

Menurut dr. Arina Heidyana, hernia inguinalis sebenarnya bisa muncul di kiri dan kanan. Hal ini tergantung dari bagian otot dinding perut yang lemah.

Munculnya tonjolan di selangkangan dapat menyakitkan, terutama saat Anda membungkuk, batuk, atau mengangkat benda berat.

3 dari 6

3. Infeksi Saluran Kemih (ISK)

Selangkangan terasa nyeri juga bisa menjadi tanda dari adanya infeksi saluran kemih. Secara umum, penyakit ini lebih sering menyerang wanita daripada pria.

Alasannya, wanita memiliki uretra yang lebih pendek sehingga bakteri lebih mudah naik ke kandung kemih. 

Di samping rasa nyeri pada selangkangan, wanita dengan ISK juga umumnya mengeluhkan gejala sakit atau panas ketika pipis, urine keruh atau berbau tajam, nyeri panggul.

Artikel Lainnya: Wajib Tahu, Ini Perbedaan Kanker Ovarium dan Kista Ovarium 

4 dari 6

4. Kista Ovarium

Kista ovarium adalah kantung berisi cairan yang dapat terbentuk pada salah satu atau kedua ovarium. 

Ovarium itu sendiri adalah bagian dari sistem reproduksi wanita yang terletak di kedua sisi rahim. Di tempat inilah sel telur dapat berkembang dan hormon estrogen maupun progesteron dibuat. 

“Kalau kista ovarium juga bisa menyebabkan nyeri selangkangan sebelah kiri, meski jarang terjadi. Terkecuali, ukuran kista besar dan berada di sebelah kiri, atau terjadi ruptur (pecah),” jelas dr. Arina. 

Gejala lain yang mungkin timbul akibat kista ovarium, yaitu pembengkakan yang terlihat di kulit, perut kembung, dan rasa sakit tajam dan terasa tiba-tiba (akibat ruptur).

5 dari 6

5. Kehamilan

Nyeri di pangkal paha sebelah kiri umum dialami selama kehamilan, terutama trimester kedua dan ketiga. Hal ini dipengaruhi oleh ukuran rahim yang mulai berkembang dengan cepat. 

Faktanya, beberapa ligamen akan mengembang guna menjaga rahim tetap stabil dan aman. Salah satu ligamen tersebut dinamakan bulat. Ligamen ini terdapat di bagian depan selangkangan, dan biasanya berkontraksi secara perlahan saat Anda bergerak. 

Seiring membesarnya rahim, ligamen bulat berisiko untuk menegang, cedera, atau bahkan robek. Hal inilah yang dapat menyebabkan rasa sakit hebat dan terkadang menusuk di kedua sisi selangkangan Anda. 

6 dari 6

6. Terlalu Banyak Berjalan

Berjalan melibatkan otot, ligamen, dan banyak jaringan di area selangkangan. 

Tidak heran, apabila berjalan terlalu lama, Anda mungkin akan mengalami rasa sakit atau ketidaknyamanan di sekitar selangkangan.

Pertolongan pertama yang bisa dilakukan untuk meredakan nyeri di selangkangan sebelah kiri adalah dengan mengaplikasikan kompres es. Apabila keluhan tak membaik dalam beberapa saat, segera berobat ke dokter untuk penanganan lebih lanjut.

Apabila Anda memiliki pertanyaan atau perlu bantuan terkait rasa nyeri di sekitar selangkangan, tak perlu ragu untuk berkonsultasi lebih lanjut kepada dokter melalui LiveChat 24 jam atau aplikasi KlikDokter.

(NB/JKT)

Referensi: 

Healthline. Diakses 2022. What Causes Groin Pain and How to Treat It.

Healthline. Diakses 2022. The Most Common Reasons Women Have Left-Sided Groin Pain.

Mayo Clinic. Diakses 2022. Inguinal hernia.

Ditinjau oleh dr. Arina Heidyana

nyeri
Selangkangan