Jantung

Ingin Jantung Anda Sehat? Rahasianya Makan Cokelat!

dr. Vito A. Damay Sp.JP M.Kes FIHA FICA, 31 Jul 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Tak hanya lezat, cokelat ternyata juga bermanfaat bagi kesehatan jantung.

Ingin Jantung Anda Sehat?  Rahasianya Makan Cokelat!

Lindungi jantung Anda dengan makan cokelat. Ya, Anda tidak salah dengar. Tak hanya lezat, cokelat juga menyimpan banyak manfaat bagi kesehatan jantung.

Cokelat diketahui memiliki kandungan flavonoid yang tinggi. Flavonoid adalah senyawa yang membantu tumbuhan menetralkan toksin dari lingkungan sekitarnya dan berperan dalam perbaikan sel. Lalu, apa hubungannya dengan jantung?

Flavonoid yang ada pada cokelat ternyata juga memberikan efek antioksidan. Antioksidan berperan membantu tubuh menekan dampak buruk dari radikal bebas yang Anda hadapi sehari hari. Contohnya asap rokok, radiasi UV, polusi, dan sebagainya.

Ketahuilah bahwa radikal bebas yang berlebihan dalam tubuh berkaitan erat dengan berbagai gangguan kesehatan. Salah satunya adalah penyakit jantung.

Tapi, bolehkah makan cokelat sebanyak-banyaknya? Jangan lupakan bahwa cokelat pun mengandung kalori. Tentu saja makan cokelat dalam bentuk es krim setiap hari akan membuat Anda gemuk.

Ingat pula bahwa kebanyakan cokelat yang dijual biasanya melewati banyak proses, dan pastinya dicampur dengan bahan makanan lain seperti gula dan susu. Bahan-bahan tersebut dapat membawa gangguan kesehatan jika dikonsumsi setiap hari.

Untuk mendapatkan manfaat cokelat secara maksimal, pilihlah dark chocolate ketimbang white chocolate atau milk chocolate. Dark chocolate memilki kandungan cocoa flavanols yang bersifat protektif untuk jantung dan pembuluh darah Anda.

Selain itu, cokelat yang ditambahkan suplementasi plant stanol ester juga sangat baik bagi kesehatan. John Erdman dalam penelitiannya di Journal of Nutrition mengungkapkan bahwa cokelat dengan tambahan suplementasi plant stanol ester memiliki efek untuk menurunkan kadar kolesterol “jahat” (LDL).

Plant stanol ester adalah golongan fitosterol yang terkandung dalam gandum, kedelai, jagung, dan biji-bijian. Plant stanol ester ini terbukti dapat menurunkan LDL hingga 11 persen dalam 2 minggu.

Suplementasi plant stanol ester tentunya memberikan keuntungan tambahan, selain kandungan cocoa flavanols yang memang sudah ada di dalam cokelat.

Namun, ini bukan berarti Anda bebas makan cokelat untuk menurunkan kolesterol. Dan apa pun jenis cokelat favorit Anda, pastikan untuk tidak mengonsumsinya secara berlebihan. Dengan demikian, manfaatnya untuk jantung tak akan hilang begitu saja!

[RS/ RH]

Kesehatan JantungcokelatJantungJantung sehat

Konsultasi Dokter Terkait