Kulit

4 Penyebab Flek Hitam yang Tidak Anda Sadari

dr. Nadia Octavia, 08 Mei 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Tanpa disadari, flek hitam dapat muncul karena kebiasaan yang Anda lakukan.

4 Penyebab Flek Hitam yang Tidak Anda Sadari

Memiliki kulit yang sehat tanpa flek hitam tentunya sangat menunjang penampilan. Bahkan, ada yang bilang kalau kulit adalah aksesori terbaik.

Kulit yang sehat tak hanya didapat dari produk kecantikan. Tapi juga dari kebiasaan sehari-hari.

Karena tanpa disadari, ada banyak hal dalam keseharian yang bisa memicu flek hitam. Apa sajakah?

  1. Paparan sinar matahariHampir 90% kerusakan kulit disebabkan oleh sinar matahari. Karena itu, biasakan untuk menggunakan tabir surya dengan SPF minimal 30, terutama jika Anda sering berada di luar ruangan. Usahakan juga untuk menghindari matahari dari pukul 9 pagi hingga 4 sore.
  2. HamilPerubahan hormonal saat hamil dapat memicu terjadinya flek hitam. Flek ini dapat muncul di bibir bagian atas, hidung, tulang pipi, dan dahi. Biasanya akan menghilang setelah melahirkan, tapi ada juga yang menetap.
  3. Terapi hormonalPenggunaan obat hormonal –seperti pil kontrasepsi yang mengandung estrogen/ progesteron– atau terapi hormonal juga dapat menimbulkan flek hitam. Memang, perubahan hormon yang drastis dapat memicu melanosit untuk membentuk pigmen melanin lebih banyak.
  4. Malas menggunakan tabir suryaHanya memakai tabir surya saat cuaca terik, malas mengoleskan ulang tabir surya, dan malas menggunakan tabir surya adalah daftar kesalahan yang mungkin masih Anda lakukan. Hati-hati, ini dapat membuat kulit lebih mudah diserbu flek hitam.

Jika Anda memiliki flek hitam, harap berkonsultasi lebih lanjut dengan dokter spesialis kulit. Terdapat beberapa tindakan yang dapat membantu menghilangkannya, yaitu laser, pemberian krim, chemical peeling, dan lain-lain.

Selain itu, ekstrak zaitun dianggap dapat membantu menekan pigmentasi. Namun, Anda perlu berdiskusi dengan dokter sebelum menggunakannya.

Hindari juga menggunakan sembarang krim, karena bisa berisiko memperparah flek hitam Anda.

[RS/ RH]

Sinar MatahariWajah KusamFlek Hitam

Konsultasi Dokter Terkait