Pencernaan

Benarkah Tukak Lambung Sebabkan Kanker Lambung

dr. Astrid Wulan Kusumoastuti, 05 Okt 2016

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Banyak yang mengaitkan kanker lambung dengan tukak lambung. Namun apakah benar kedua penyakit ini saling berhubungan?

Benarkah Tukak Lambung Sebabkan Kanker Lambung

Anda mungkin sudah sering mendengar tentang tukak lambung, begitu juga dengan kanker lambung. Banyak yang mengaitkan kanker lambung dengan tukak lambung. Namun benarkah kedua penyakit ini saling berhubungan?

Tukak Lambung dan Kanker Lambung

Tukak lambung atau peptic ulcer adalah perlukaan pada dinding lambung yang salah satunya diakibatkan oleh radang akibat infeksi Helicobacter pylori. Sebenarnya, pada hampir semua penyakit kanker, belum banyak diketahui secara pasti apa yang menyebabkan sel normal berubah menjadi sel kanker.

Pada kanker lambung, peneliti belum bisa memastikan mengapa sebagian penderita tukak lambung berlanjut menjadi kanker lambung dan sebagian lagi tidak. Namun berdasarkan penelitian, memang ditemukan adanya hubungan antara kedua penyakit tersebut. Sebenarnya, bagaimana tukak lambung sebabkan kanker lambung?

Pada tukak lambung, lambung mengalami perlukaan akibat infeksi H. pylori. Infeksi yang lama dan berulang dapat menyebabkan radang kronis/menahun pada lambung, di mana jaringan normal pada lambung akan hilang sedikit demi sedikit dan digantikan oleh jaringan parut dan jaringan usus. Perubahan pada jaringan normal inilah yang kemudian dapat meningkatkan risiko kanker. Karena pada dasarnya, kanker adalah sel tubuh normal yang bermutasi/berubah menjadi sel yang tidak berfungsi dengan baik dan terus membelah tanpa kendali.

Oleh karena itu, jagalah kesehatan agar Anda terhindar dari berbagai penyakit. Banyak penyakit yang sebenarnya dapat dicegah hanya dengan menerapkan pola hidup sehat. Jika Anda mengalami mag atau tukak lambung, segera berobat ke dokter agar untuk mendapatkan tata laksana secara tepat dan benar. Jangan tunggu hingga keluhan memburuk!

(NB)

Baca Juga:

Masalah PencernaanlambungTukakKanker Lambung

Konsultasi Dokter Terkait