HomeIbu Dan anakKesehatan AnakMakanan yang Bisa Dikonsumsi Anak Setelah Berolahraga
Kesehatan Anak

Makanan yang Bisa Dikonsumsi Anak Setelah Berolahraga

dr. Kartika Mayasari, 16 Feb 2016

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Berolahraga tidak hanya mampu membakar lemak, tetapi juga membuat tubuh anak terasa lebih bugar. Meski demikian, asupan energinya tidak boleh dilewatkan begitu saja!

Makanan yang Bisa Dikonsumsi Anak Setelah Berolahraga

Salah satu cara menerapkan pola hidup sehat untuk anak adalah dengan mengajaknya untuk mengonsumsi makanan yang kaya nutrisi serta rutin berolahraga.

Olahraga memiliki banyak manfaat untuk tubuh, seperti membakar lemak yang menumpuk pada tubuh serta menaikkan metabolisme. Selain itu, akvititas fisik dapat meningkatkan aliran darah ke seluruh tubuh, termasuk ke otak. Sel-sel otak menjadi lebih baik sehingga kemampuan berpikir pun lebih optimal. Tubuh anak juga akan terasa lebih bugar.

Menurut Canadian Paediatric Society, anak di atas 5 tahun dan remaja (hingga usia 17 tahun) direkomendasikan melakukan aktivitas fisik dengan intensitas sedang hingga tinggi minimal 60 menit per hari.

Olahraga seperti berlari, berenang, bermain sepak bola, tenis, senam, bela diri, dan roller skating sudah boleh dilakukan oleh anak begitu menginjak usia 5 tahun. Setelah anak menginjak usia 10 tahun, olahraga yang bertujuan meningkatkan kekuatan otot boleh dimulai. Akan tetapi, bentuk latihan beban ini harus didampingi serta pastikan untuk menggunakan beban yang ringan dan teknik yang benar.

Asupan Nutrisi Setelah Anak Berolahraga

Meski demikian, asupan energi setelah berolahraga tak boleh dilewatkan. Saat anak melakukan olahraga, ia akan menghabiskan seluruh tenaganya untuk aktivitas tersebut. Nah, energi yang hilang ini harus segera digantikan dengan energi yang baru. Makanan penambah energi tersebut adalah:

  • Susu hangat yang mengandung tinggi kalori.

  • Biskuit gandum yang mengandung karohidrat serta serat.

  • Telur yang mengandung protein tinggi.

  • Ikan yang juga mengandung protein tinggi.

  • Makanan-makanan tersebut ditujukan untuk menggantikan energi yang telah terbuang agar anak tidak lemas setelah melakukan olahraga yang cukup berat. Setelah olahraga, jangan lupa juga untuk melakukan istirahat yang cukup. Sehingga keesokan hari saat sekolah, anak tidak lagi merasakan lemah dan letih.

    Makanan SehatAnak

    Konsultasi Dokter Terkait