Gigi Mulut

Penyebab Gusi Berubah Warna

Tim Redaksi KlikDokter, 17 Des 2013

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Gusi yang menghitam pada sebagian orang merupakan suatu keadaan yang mengganggu, karena akan tampak telihat tidak bagus apabila tersenyum

Penyebab Gusi  Berubah Warna

KLIKDOKTER.com - Gusi yang menghitam pada sebagian orang merupakan suatu keadaan yang mengganggu, karena akan tampak telihat tidak bagus apabila tersenyum, apalagi pada orang yang mempunyai tipe senyum yang tinggi (gummy smile) dimana ketika tersenyum akan tampak sebagian besar gusinya.  Pigmentasi gusi  (gingival hyperpigentation) atau gusi yang menghitam cendrung terjadi pada gusi bagian depan dan lebih banyak dialami oleh wanita.

Penyebab perubahan warna pada gusi dibagi menjadi dua yaitu:

Faktor yang berasal dari dalam tubuh

Diantara faktor penyebab gusi kehitaman dari dalam tubuh adalah:

  • Pigmen melanin merupakan faktor dari dalam tubuh yang mempunyai peranan utama dalam perubahan warna gusi
  • Gangguan endokrin
  • Sindrom Peutz Jeghers
  • Sindrom Albright
  • Peradangan
  • Genetik. Pada ras tertentu warna gusi yang menghitam adalah hal yang disebabkan faktor genetik, seperti yang telah diobservasi kadar melanin yang tinggi ditemukan pada ras Afrika, Hispanik dan Asia Timur.

Faktor eksternal tubuh

  • Merokok. Banyak orang menduga kebiasaan  merokok dapat yang menyebabkan gusi menghitam, hal ini benar adanya dimana jumlah rokok yang dihisap perhari dan lamanya kebiasaan merokok mempengaruhi intensitas dari perubahan warna yang terjadi.
  • Kontaminasi logam berat.
  • Penggunaan obat-obatan

Mengatasi perubahan warna gusi

Walaupun gusi yang berubah warna bukan hal yang berbahaya tetapi hal ini tidak diinginkan karena mengganggu estetik. Telah dikembangkan berbagai macam teknik dalam dunia kedokteran gigi guna mengatasi gusi yang berubah warna, dari teknik-teknik tersebut terdapat kekurang dan kelebihannya masing- masing  dengan tingkat keberhasilan yang rata-rata memuaskan.

Teknik tersebut antara lain:

  • Scalpel technique
  • cryosurgery
  • electrosurgery
  • laser
  • bahan kimia (sudah jarang digunakan)
  • gingivectomy
  • Abrasi dengan menggunakan Diamond bur

Bagi Anda yang ingin mengetahui lebih jauh mengenai topik ini, silakan ajukan pertanyaan Anda di fitur Tanya Dokter Klikdokter.com di laman website kami.[](AM)

 

A - Z Gigi & MulutPenyebab Gusi Berubah Warna

Konsultasi Dokter Terkait