Gigi Mulut

Kiat Jitu Bebas Bau Mulut Saat Puasa

dr. Anita Amalia Sari, 12 Jun 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Bau mulut saat puasa dapat menjadi masalah utama ketika harus bertemu dan berbicara dengan banyak orang.

Kiat Jitu Bebas Bau Mulut Saat Puasa

Bulan Ramadan merupakan bulan penuh berkah dimana seluruh umat muslim di dunia melakukan ibadah puasa sebulan penuh. Saat melaksanakan puasa, banyak orang yang mengeluhkan timbulnya bau mulut. Jangan sampai hal ini mengganggu dan menurunkan kepercayaan diri Anda. Saat puasa, bau mulut (halitosis) disebabkan oleh keadaan mulut yang kering dan diperparah oleh kebersihan mulut yang buruk. Akibatnya terjadi penumpukan bakteri yang sangat banyak di dalam mulut.

Selain itu, bau mulut saat puasa juga dapat diperparah bila seseorang memiliki penyakit pada rongga mulut seperti gigi berlubang yang tidak diobati. Pemilihan jenis makanan dan beberapa penyakit seperti sinusitis dan refluks lambung pun dapat menimbulkan bau pada mulut.

Karena itu, kiat berikut ini dapat mecegah dan atasi bau mulut saat puasa di bulan Ramadan:

  1. Rajin Menjaga Kebersihan Gigi Menjaga kebersihan gigi dengan baik merupakan salah satu cara termudah untuk mengatasi dan mencegah timbulnya bau mulut di bulan Ramadan. Sikatlah gigi dan gusi setidaknya 2 kali sehari di pagi hari setelah sahur dan malam sebelum tidur.Selain itu, jangan lupa untuk membersihkan sela-sela gigi menggunakan benang gigi dan bersihkan juga lidah Anda. Tahukah Anda? Sisa makanan yang tertinggal di dalam merupakan tempat yang sangat disukai bakteri untuk berkembang biak sehingga menimbulkan bau pada mulut.
  2. Hindari Mengonsumsi Terlalu Banyak Makanan yang Dapat Menyebabkan Bau MulutKonsumsi makanan bergizi seimbang dan hindari makanan yang memiliki aroma kuat seperti bawang merah, bawang putih, dan makanan pedas. Bawang mengandung senyawa belerang. Karena aromanya yang kuat, menyikat gigi hanya dapat menyamarkan bau makanan tersebut sementara saja.
  3. Perbanyak Konsumsi Air Putih Perbanyak konsumsi air putih di antara waktu berbuka puasa hingga sahur agar mencegah terjadi kekeringan pada mulut. Saat puasa, mulut yang kering dapat menyebabkan timbulnya bau mulut.Mengomsumsi air putih dalam jumlah banyak juga dapat membantu mempercepat proses pembersihan bakteri berbahaya dan sisa makanan di sela gigi.
  4. Periksakan Kesehatan Rongga Mulut Anda ke Dokter Gigi Jika Anda memiliki masalah pada gigi, seperti gusi bengkak dan gigi berlubang, segeralah periksakan ke dokter gigi. Dengan demikian masalah tersebut dapat diatasi sejak dini dan tidak menimbulkan bau mulut.Bila perlu, sebelum bulan Ramadan tiba Anda dapat mengunjungi dokter gigi untuk memeriksakan kesehatan rongga mulut Anda.
  5. Hindari Merokok Merokok dapat menimbulkan bau yang tidak sedap pada mulut. Senyawa kimia yang terdapat pada rokok dapat bertahan lama di dalam rongga mulut sehingga menyebabkan bau mulut. Selain itu, merokok dapat meningkatkan risiko peradangan atau penyakit pada gusi yang dapat memperparah bau mlut.
  6. Hindari Meminum Kopi Kopi mengandung senyawa sulfur yang tinggi sehingga dapat menyebabkan bau pada mulut. Selain itu, kafein pada kopi dapat menyebabkan mulut kering. Kurangi konsumsi kopi di bulan Ramadan terutama saat sahur. Nah, sekarang tak perlu takut lagi mengalami bau mulut di bulan Ramadan. Semoga kiat yang diberikan bermanfaat bagi Anda. Selamat menjalankan ibadah puasa! 

(DA/ RH)

puasaBau MulutKita Bebas Bau Mulut

Konsultasi Dokter Terkait