HomeGaya hidupDiet dan NutrisiCegah Penyakit Hati dengan Kunyit
Diet dan Nutrisi

Cegah Penyakit Hati dengan Kunyit

dr. Alvin Nursalim, SpPD, 06 Jun 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Selain banyak digunakan untuk makanan, ternyata kunyit juga berkhasiat untuk mencegah penyakit hati.

Cegah Penyakit Hati dengan Kunyit

Anda pasti sudah cukup akrab dengan kunyit, bukan? Kunyit adalah rempah yang sering digunakan sebagai bumbu dan pewarna makanan. Lebih dari itu, kunyit juga berkhasiat membantu memperbaiki penyakit hati.

Benar. Penyakit hati dapat terjadi karena berbagai faktor. Mulai dari hepatitis, perlemakan hati atau akibat sumbatan saluran empedu. Apabila tidak ditangani dengan baik, berbagai gangguan hati ini dapat menyebabkan pengerasan hati, dan berakhir ke tahap akhir dari kegagalan fungsi hati.

Sebuah penelitian yang dilakukan di Austria menyimpulkan bahwa curcumin, senyawa yang terkandung di dalam kunyit, berpotensi memperbaiki fungsi hati. Penelitian ini mempelajari fungsi curcumin terhadap penyakit hati pada tikus.

Tikus yang dijadikan hewan percobaan adalah tikus dengan gangguan saluran empedu, sehingga menghambat aliran empedu dan memicu kerusakan hati. Penelitian ini menyimpulkan bahwa curcumin dapat mencegah terjadinya penumpukan jaringan ikat yang dapat berujung pada peradangan saluran empedu.

Karena itu, curcumin dapat menjadi salah satu terapi untuk menangani penyakit hati. Curcumin juga dipercaya memiliki manfaat pada berbagai penyakit hati lain seperti penyakit hati akibat ethanol, overdosis besi, dan intoksikasi karbon tetraklorida.

Sayangnya, penelitian ini masih merupakan penelitian tahap awal. Untuk itu diperlukan validasi lebih lanjut untuk diterapkan secara luas pada manusia.

Selain penggunaan curcumin pada kunyit, ada beberapa cara lain yang dapat mencegah penyakit hati, yaitu menjaga pola makan dan olahraga teratur. Bila tubuh kegemukan, hal ini dapat menyebabkan perlemakan hati yang memicu pengerasan hati dalam jangka panjang.

Jadi, untuk mencegah penykit hati, Anda juga perlu menerapkan pola hidup sehat. Selain itu Anda juga dapat melakukan pemeriksaan hepatitis.

[BA/ RH]

KunyitCurcuminpenyakit hati

Konsultasi Dokter Terkait