Kesehatan Bayi

5 Penyebab Kembung pada Bayi

dr. Reza Fahlevi, 02 Nov 2016

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Perut kembung pada bayi memang sering terjadi. Inilah 5 penyebab utamanya.

5 Penyebab Kembung pada Bayi

Bayi yang biasanya ceria, tiba-tiba rewel tanpa sebab yang jelas. Setelah diperika, ternyata perutnya kembung dan terlihat lebih besar daripada biasanya. Apa yang salah?

Perut kembung pada bayi dapat disebabkan oleh beberapa kondisi. Di antaranya:

  1. Saluran cerna bayi belum terbentuk sempurna

Berbeda dengan saluran cerna orang dewasa, saluran cerna bayi masih dalam proses pertumbuhan dan perkembangan. Kondisi ini menyebabkan gerakan usus bayi belum maksimal, begitu pula dengan kemampuannya menyerap makanan, sehingga perut kembung pada bayi kerap terjadi.

  1. Enzim pencernaan bayi belum sempurna

Proses pencernaan memerlukan enzim-enzim pencernan. Enzim berfungsi untuk memecah komponen makanan menjadi bentuk yang lebih kecil agar dapat diserap oleh usus. Belum sempurnanya pengeluaran enzim-enzim pada saluran cerna bayi menyebabkan proses pencernaan makanan tidak seperti pada orang dewasa. Ini memicu kembung pada perut bayi.

  1. Sistem pertahanan saluran cerna bayi belum sempurna

Saluran cerna memiliki sistem pertahanan khusus untuk menjaganya dari infeksi kuman yang masuk bersama makanan. Pada bayi, sistem pertahanan saluran cerna masih dalam tahap perkembangan, sehingga infeksi saluran cerna lebih sering terjadi. Kondisi ini dapat menyebabkan gejala perut kembung pada bayi.

  1. Cara pemberian makan yang tidak sesuai

Cara pemberian makan yang tidak sesuai, seperti pemberian makanan selain ASI atau susu formula pada bayi kurang dari 6 bulan, dapat menyebabkan perut kembung pada bayi akibat gangguan pencernaan. Diperlukan proses bertahap dalam pemberian makan pada bayi, yaitu ASI selama 6 bulan pertama, kemudian ditambahkan dengan makanan pendamping ASI (MPASI) saat usianya sudah lebih dari 6 bulan. Pemberian MPASI juga harus dilakukan secara bertahap, baik dari segi jumlah, frekuensi, maupun teksturnya.

  1. BAB yang tidak lancar

Bayi yang tidak lancar BAB/sembelit, lebih berisiko mengalami perut kembung. Kondisi ini adalah akibat dari penumpukan sisa makanan dalam saluran cerna bayi. Jika perut kembung pada bayi disebabkan oleh kondisi ini, segera berkonsultasi dengan dokter.

Jadi, perut kembung pada bayi umumnya disebabkan oleh saluran cerna bayi yang masih belum terbentuk dengan sempurna. Jangan sepelekan! Segera berkonsultasi dengan dokter agar Anda tahu bagaimana menanganinya dengan tepat.

(NB/RH)

Bayi KembungPenyebab Bayi KembungPerut Bayi

Konsultasi Dokter Terkait