HomeIbu Dan anakKehamilanAsal-Usul Kata Kembar Siam
Kehamilan

Asal-Usul Kata Kembar Siam

dr. Karin Wiradarma, 19 Agt 2016

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Istilah kembar siam mungkin sudah tak asing lagi di telinga Anda. Tapi tahukah Anda dari mana kata kembar siam berasal?

Asal-Usul Kata Kembar Siam

Kisah kembar siam pertama kali mendunia lewat pasangan kembar dempet, Eng dan Chang Bunker. Pasangan kembar ini lahir berdempetan di dada bagian bawah dan saling berbagi liver (hati) yang sama.

‘Dijual’ Ke Sirkus

Pasangan kembar siam Eng dan Chang lahir di Thailand pada tanggal 11 Mei 1811. Ayah mereka adalah seorang nelayan asal Cina, sementara sang ibu adalah keturunan Cina-Malaysia. Pada masa itu, kelahiran kembar siam sangat jarang terlebih yang dapat bertahan hidup. Oleh karena itu, kembar siam Eng dan Chang dipandang sebagai ‘makhluk aneh’ atau ‘monster’ oleh penduduk setempat.

Pada tahun 1829, jalan hidup si kembar siam berubah setelah bertemu dengan Robert Hunter. Pedagang asal Skotlandia tersebut melihat adanya potensi bagi si kembar siam untuk menghasilkan pundi-pundi uang. Ia pun ‘membeli’ Eng dan Chang seharga 500 dolar untuk menjadi anggota sirkus. Sirkus yang diikuti pasangan kembar siam tersebut melanglang buana ke seluruh dunia, dan membawa ketenaran bagi Eng dan Chang. Keduanya terbukti cerdas, terampil, dan pandai menghibur penonton.

Semua orang menyukai aksi panggung mereka yang menarik dan dinamis. Akrobat, bermain catur, hingga mengangkat pria berbobot 130 kilogram pun dilakoni pasangan kembar siam tersebut. Sebanyak 6 hari dalam seminggu, pasangan kembar siam Eng dan Chang tampil 4 jam dalam sehari. Nama mereka pun menjadi tenar dengan cepat.

Kesuksesan dan Pernikahan

Setelah kontrak mereka dengan sirkus habis, Eng dan Chang memulai bisnis mereka sendiri. Dengan uang yang mereka kumpulkan selama berkarier di sirkus, pasangan kembar siam tersebut membeli sebidang tanah di Carolina Utara, Amerika, dan menetap di sana. Tanah tersebut mereka bangun menjadi perkebunan, peternakan, dan toko. Eng dan Chang yang awalnya berstatus pekerja sirkus kini menjadi tuan tanah. Mereka berhasil membangun bisnis besar, dan memiliki pekerja-pekerjanya sendiri.

Meskipun awalnya sulit mencari jodoh, Eng dan Chang akhirnya dapat menikahi kakak beradik Adelaide Yates dan Sarah Anne tetangga mereka. Mereka sekeluarga hidup dalam rumah yang besar bersama 21 anak mereka.

Meski menetap di Amerika Serikat, Eng dan Chang tetaplah kembar siam yang lahir di negeri Thailand. Saat itu, negara tersebut dikenal dengan sebutan Siam. Kisah keduanya yang mendunia, turut mengenalkan banyak orang akan ‘Siam’. Itulah awal mula bagaimana kembar dempet akhirnya lebih popular dengan istilah kembar siam. Nah, semoga sepenggal kisah tentang asal-usul kata ‘kembar siam’ ini dapat menjawab rasa penasaran Anda.

(NB/RH)

kembar siam

Konsultasi Dokter Terkait