Kehamilan

Varises Saat Hamil

dr. Sophia B. Hage, 03 Mar 2015

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Keluhan varises tidak jarang terjadi oleh perempuan yang sedang hamil. Bagaimana varises terjadi? Simak selengkapnya oleh dr. Sophia B. Hage disini.

Varises Saat Hamil

KlikDokter.com - Keluhan varises atau melebarnya pembuluh darah hingga terlihat dari permukaan kulit merupakan salah satu keluhan yang tidak jarang dikeluhkan oleh perempuan yang sedang hamil. Keluhan ini biasanya akan mulai muncul di trimester kedua kehamilan. Selain pembengkakan di daerah kaki, biasanya yang membuat perempuan makin kecewa terhadap penampilannya adalah melihat kakinya sekarang dihiasi gambaran biru pembuluh darah yang terlihat menonjol. Kondisi varises ini terjadi pada 40% perempuan hamil sehingga Anda tidak perlu terlalu khawatir apabila kondisi ini pun terjadi pada Anda.

Bagaimana varises terjadi? Varises muncul akibat gabungan beberapa faktor, di antaranya adalah:

-          Adanya hormon-hormon kehamilan di aliran darah.

-          Peningkatan volume darah saat hamil.

Jadi, wajarkah hal ini terjadi? Halaman berikut penjelasannya:

Normalkah Muncul Varises Ketika Hamil?

Kedua hal tersebut di atas menyebabkan dinding pembuluh darah melebar dari ukuran seharusnya. Pelebaran ini menyebabkan katup yang terdapat di dalam pembuluh darah tidak dapat menutup dengan sempurna. Katup ini berfungi untuk mencegah aliran darah yang kembali ke jantung untuk turun ke bagian ujung tubuh seperti telapak kaki. Penutupan yang tidak sempurna karena meregangnya dinding pembuluh darah menyebabkan timbulnya bendungan darah atau pooling darah di beberapa titik pembuluh darah. Hal ini akan membuat pembuluh darah makin tergenang atau melebar dindingnya.

Beberapa perempuan lebih rentan terhadap kondisi ini, dan akhirnya akan mengalami varises saat hamil. Beberapa penelitian menyebutkan bahwa faktor genetik mempengaruhi tingkat kemungkinan timbulnya varises saat hamil. Artinya apabila ibu Anda saat hamil mengalami varises, maka kemungkinan besar Anda akan mengalaminya juga saat hamil.

Timbulnya varises akan menimbulkan beberapa keluhan, seperti:

-          Nyeri, dari derajat yang paling ringan hingga berat.

-          Kesemutan atau rasa pegal.

-          Rasa tidak nyaman di kaki.

Lalu jika sudah muncul varises, apa yang dapat dilakukan? Halaman berikut penjelasannya:

Cara Memperbaiki Kondisi Varises

Anda tidak perlu terlalu khawatir karena pada umumnya varises yang terjadi pada saat hamil akan menghilang dengan sendirinya sesudah Anda melahirkan. Hanya jarang sekali dan pada beberapa kasus khusus, varises tersebut tidak menghilang tetapi hanya berkurang derajatnya. Pada kasus-kasus jarang seperti ini, biasanya derajat varises yang terjadi pada kehamilan berikutnya akan bertambah berat.

Lalu apa yang dapat Anda lakukan untuk memperbaiki kondisi varises ini? Anda tidak perlu buru-buru menyimpan semua celana atau rok pendek Anda. Berikut adalah beberapa cara untuk dapat membantu kondisi varises saat hamil:

  • Olahraga teratur. Sempatkan berolahraga intensitas ringan hingga sedang selama 20 hingga 30 menit setiap hari. Olahraga yang dilakukan dapat sesederhana berjalan kaki atau berenang.

  • Cegah kenaikan berat badan berlebih saat hamil. Hindari makanan dengan kalori tinggi.

  • Hindari posisi berdiri atau duduk dalam jangka waktu yang lama secara terus menerus dan jangan menyilangkan kaki saat duduk karena dapat mengganggu sirkulasi darah.

  • Angkat kaki Anda sejajar atau lebih tinggi dari jantung saat Anda berbaring atau kapanpun Anda sempat. Anda dapat menggunakan bantal di bahwa kaki Anda untuk meninggikan kaki.

  • Hindari pakaian yang ketat seperti legging atau jeans ketat yang dapat menghambat sirkulasi darah.

darahUratPembuluhVarises

Konsultasi Dokter Terkait