HomeInfo SehatBerita KesehatanHidup Sehat dengan Kebiasaan Sehat
Berita Kesehatan

Hidup Sehat dengan Kebiasaan Sehat

Klikdokter, 10 Nov 2016

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Icon ShareBagikan
Icon Like

Penampilannya secantik suaranya. Tidak sedikit pendengar setia Ida Arimurti mengundang seribu satu imajinasi dari suara manja da tawanya yang renyah. Beliau yang memiliki rutinitas jadwal siaran sore hari, biasa menyapa indah para pendengar yang suntuk te

Hidup Sehat dengan Kebiasaan Sehat

Penampilannya secantik suaranya. Tidak sedikit pendengar setia Ida Arimurti mengundang seribu satu imajinasi dari suara manja da tawanya yang renyah. Beliau yang memiliki rutinitas jadwal siaran sore hari, biasa menyapa indah para pendengar yang suntuk terjebak kemacetan ibukota. Dan terjawab sudah. Benar adanya penampilannya secantik imajinasi citra suaranya.

Telah 25 tahun sudah wanita kelahiran 43 tahun silam ini melakoni profesi sebagai penyiar radio. Tak ayal lagi, kesehatan tubuhnya selalu mendapatkan perhatian agar dapat menghindari kekecewaan para pendengar setianya karena tidak mengudara menyapa hangat mereka pada sore hari di Delta FM sebab sakit.

Karirnya dimulai pada tahun 1982 ketika bergabung dengan Radio Amigos. Pada tahun 1984, dirinya bergabung dengan Radio Prambors dan berduet dengan Krisna Purwana. Kemudian pada tahun 1994, ia pindah ke Female Radio. Pada tahun 2002, perempuan berhobi travelling dan mendengarkan musik ini sempat bergabung di Radio One, kemudian akhirnya bergabung di Woman Radio sebagai executive director bersama Pepeng setelah vakum 2 tahun karena masa mengandung putranya, Kevin Putra Aridharma yangkini telah berusia 5 tahun. Kini, Pada saat ini ia juga menjadi penyiar tetap di Radio Delta FM.

Dirinya mengaku tidak pernah ada resep khusus dalam menjaga kesehatan tubuhnya. Beliau hanya mengimplementasikan kiat-kiat dasar yang diketahuinya dalam menjaga kesehatan selama ini. Tidak merokok, tidak mengonsumsi alkohol, rutin berolahraga dan menjaga pola makan. Singkat kata, secara tidak langsung, Ida Arimurti menjalani pola hidup sehat.

Sayangnya, belum banyak masyarakat yang menyadari manfaat dari menjalani pola hidup sehat. Kebanyakan baru tergugah untuk melakoni pola hidup sehat setelah mendapatkan “vonis” dari dokter.

Padahal, banyak sekali manfaat yang didapat dari menjalani pola hidup sehat. Tubuh terlihat lebih segar, lebih muda dari usia, tidak mudah sakit, dan lainnya. Sebagaimana yang terkesan oleh perjumpaan Klikdokter.com beberapa waktu lalu.

Pun bagi dirinya, kewajiban pekerjaan yang dijalaninya dengan profesional harus diimbangi oleh fisik yang sehat pula. Karena tidak main-main, segudang kesibukan ikut menyita waktu dan energi yang dimilikinya.

Oleh karena itu, tak pelak lagi bagi Ida Arimurti kebutuhan kesehatan tubuh yang prima merupakan suatu kebutuhan utama.[](DA)

 

Ida Arimurti

Ida Arimurti

Konsultasi Dokter Terkait